Ada yang Belum Mujur, Petahanan Terancam Keluar, Berikut Prediksi Nama-Nama Caleg DPR RI

Prediksi Caleg Sumsel 1 dan 2 yang bakal ke Senayan -ilustrasi-Tangkapan Layar

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Calon Legislatif DPR RI dari Sumatera Selatan (Sumsel) yang bakal duduk di Senayan mulai terkuak sapa saja.

Meski suara masuk Sirekap belum 100 persen, namun prediksi yang akan terpilih nanti sudah bisa diperkirakan.

Namun tetap hasil resmi menunggu penetapan oleh KPU yang memastikan siapa yang bakal duduk.

Mulai dari Dapil Sumsel 1, kursi pertama didapatkan Golkar dengan caleg Kahar Muzakir dengan perolehan 95.465 suara.

BACA JUGA:Ketua DPD NasDem Lubuklinggau Siap Menuju Lubuklinggau 1

Kursi kedua ada dari Partai Nasdem yang merupakan petahanan Fauzi H Amro meraih 131.137 suara.

Sedangkan kursi ketiga didapatkan Gerindra dengan caleg Kartika Sandra Desi dengan perolehan 49.867 suara.

Sedangkan kursi keempat PDI Perjuangan dengan caleg Yulian Gunhar perolehan 36.302 suara.

Disusul kursi kelima PKB dengan caleg Prana Putra Sohe mantan Walikota Lubuklinggau ini meraih 47.063 suara.

BACA JUGA:Berikut Prediksi Nama-nama Caleg Terpilih 2024 di Kota Lubuklinggau, Ada Wajah Baru Nasdem, PKB, Golkar

Kemudian kursi keenam Ada Golkar lagi dengan Yudha Novanza Utama dengan raihan 57.108 suara.

Di kursi ketujuh didapatkan Nasdem lagi dengan caleg Muhammad Yaser yang mendapat 34.677 suara.

Untuk kursi kedelapan atau yang terakhir, ada Demokrat dengan caleg Ishak Mekki dengan meraih 35.002 suara.

Untuk Dapil Sumsel 1, suara sementara real count KPU dari suara masuk 66,17 persen.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan