Pilkada Lubuklinggau 2024 Bakal Seru, Jika Rodi – Riezky dan Suko – Rina Prana
H Rodi Wijaya Ketua DPD Partai Golkar Lubuklinggau - Riezky Aprilia Anggota DPR RI dari PDIP.-Foto : Dokumen -Linggau Pos
LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Lubuklinggau tahun 2024 makin memanas. Setelah muncul isu jika H Rachmad Hidayat (Yopi Karim) akan berpasangan dengan H Imam Senen.
Kini mencuat juga isu jika H Rodi Wijaya (HRW) akan berpasangan dengan Riezky Aprilia (putri dari H Riduan Effendi mantan Walikota Lubuklinggau).
Keduanya diinformasikan akan berpasangan, untuk bertarung di Pilkada Lubuklinggau mendatang.
Itu artinya, Partai Golkar dan PDI-Perjuangan akan berkoalisi di Pilkada Kota Lubuklinggau mendatang.
BACA JUGA:Bawa Spanduk 'Adili Jokowi, Pecat Ketua KPU dan Bawaslu', Pendemo Padati Kantor KPU
Akankah itu terjadi?
Menurut Pengamat Politik Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Dr Fadillah Harnawansyah saat dibincangi KORANLINGGAUPOS.ID Senin 18 Maret 2024 jika benar HRW akan berpasangan dengan Rizky Aprilia, justru membuat Pilkada di Lubuklinggau semakin menarik dan seru.
“Kenapa, karena dua partai besar bersatu untuk menantang pasangan lainnya di Pilkada. Artinya ini peluang besar, dan mereka akan menjadi pasangan yang patut diperhitungkan,” ungkap Fadil, sapaan akrabnya kemarin.
Apalagi Partai Golkar menjadi partai pemenang di Pileg 2024, dan perolehan kursi PDI-P juga lumayan. Jika bersatu, jadi kekuatan tersendiri untuk memenangkan Pilkada 2024 mendatang.
BACA JUGA:Kekurangan Tenaga Medis, Kemenkes RI Buka Ribuan Beasiswa yang Ingin Menjadi Dokter dan Tenaga Medis
“Jadi sangat menarik dan seru, dan nantinya kemungkinan akan memperoleh suara yang menurut saya cukup signifkan.
Ini menjadi modal besar untuk memenangkan Pilkada, asalkan kedua partai sepakat dan mendukung penuh pasangan ini,” tegas dosen Universitas Musi Rawas ini.
Tapi, akankan Partai berlambang pohon beringin ini bisa bersatu dengan PDI-Perjuangan.
Mengingat di pusat keduanya tidak dalam satu koalisi. Namun menurutnya, kemungkinan itu bisa terjadi.