Tingkatkan Mutu Pelayanan, RSUD Petanang Kota Lubuklinggau Ikuti Penilaian Akreditasi

BERSAMA - Tim surveior dari LAFKI, Dr.dr Ratna Indrawati Dk.MKes CIQnR, FRSPH, FIHFAA, FISQUA dan dr Adhi Permana Sp.PD-KGH FINASIM foto bersama Pj Walikota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa, Kepala Dinkes Erwin Armeidi, Direktur RSUD Petanang dr. Christan-Foto : Diskomonfotiksan -Kota Lubuklinggau

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Petanang Kota Lubuklinggau terus melakukan peningakatan mutu pelayanan mereka.

Tak hanya memenuhi semua fasilitas serta menjalin kerja sama dengan BPJS Kesehatan, kini mereka tengah mengikuti penilaian akreditasi.

Rabu, 27 Maret 2024 kemarin mereka kedatangan surveior dari Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Indonesia (LAFKI), Dr.dr Ratna Indrawati Dk.MKes CIQnR, FRSPH, FIHFAA, FISQUA dan dr Adhi Permana Sp.PD-KGH FINASIM. 

Kedatangan keduanya, untuk melaukan visitasi, melihat secara langsung pelayanan dan fasilitas di RSUD Petanang Kota Lubuklinggau dalam rangka penilaian akreditasi.


PAPARAN - Menyimak paparan dan laporan dari Direktur RSUD Petanang dr. Christantono Bekti Prasetyo, M.Kes.-Foto : Diskomonfotiksan -Kota Lubuklinggau

BACA JUGA:Libur Lebaran, Lima Puskesmas Tetap Buka Layanan

Pembukaan kegiatan luring akreditasi ini dihadiri dan dibuka langsung oleh Pj Walikota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Lubuklinggau, Erwin Armeidi. 

Pembukaan dilaksanakan dilantai 2 RSUD Petanang Kota Lubuklinggau pukul 08.00 WIB, dilanjutkan dengan peninjauan dan penilaian oleh surveior.

Usai membuka kegiatan, Pj Walikota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa mengaku berharap, proses akreditasi RSUD Petanang ini bisa terlaksana dengan baik, dan hasilnya sesuai dengan yang diharapkan. 

“Karena dari penilaian tim surveyor nanti, akan ada point apa yang harus kita penuhi. Apa dari sisi sarana misalnya, apa saja yang masih perlu dipenuhi. Apakah sarana di Poli umum atau di UGD. Atau dari sisi Alkes, dimana yang masih harus kita penuhi, apa diruang poli kandungan dan sebagainya. Poin yang menunjukan kekurangan ini yang jadi acuan kita secara pelan-pelan untuk kita penuhi,” ungkap Trisko saat dibincangi KORAN LINGGAU POS, Rabu 27 Maret 2024.


ARAHAN - Pj Walikota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa menyampaikan arahan saat luring akreditasi di RSUD Petanang.-Foto : Diskomonfotiksan -Kota Lubuklinggau

BACA JUGA:Antisipasi KPPS Kelelahan, Petugas Puskesmas di Lubuklinggau Standby

Trisko mengaku, pemerintah melalui Dinkes sudah terus berupaya dan berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu dan pelayanan RSUD Petanang.

Mulai dari upaya memenuhi kerja sama dengan dokter spesialis, yang saat ini RSUD Petanang sudah bisa kerja sama dengan tujuh dokter spesialis. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan