Hari Keempat Lebaran Mall di Lubuklinggau Masih Dipadati Pengunjung

RAMAI - Lippo Plaza Lubuklinggau masih ramai oleh pengunjung di hari ke empat lebaran, Sabtu 13 April 2024.-Foto : Riena Fitriani Maris -Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Hari ke empat lebaran, mall satu-satunya di Kota Lubuklinggau, masih diserbu pengunjung. Terlihat seluruh tempat yang ada disana masih dipadati oleh pengunjung, Sabtu 13 April 2024. 

Mulai dari tempat bermain anak-anak, tempat makan atau food court hingga tempat berbelanja. Semua tempat nampak masih ramai dikunjungi pengunjung.

Namun dari semua tempat, tempat bermain anak yang paling dipadati pengunjung. Disana terlihat ramai para orang tua yang sedang menemani anak-anak mereka yang sedang bermain. 

Libur lebaran yang masih cukup panjang, nampaknya masih dimanfaatkan oleh masyarakat untuk bersenang-senang, berkumpul bersama keluarga. Terlihat, pengunjung yang datang kebanyakan bersama keluarga besar mereka.

BACA JUGA:Ini Objek Wisata Musi Rawas yang Ramai DiKunjungi Momen Lebaran Idul Fitri 2024

Apalagi diketahui, anak-anak baru akan masuk sekolah kembali pada Selasa 16 April mendatang. Begitupun dengan para orang tua yang bekerja. Kebanyakan mulai aktif lagi Senin, 15 April 2024.

Marta, salah seorang pengunjung Lippo Plaza Lubuklinggau saat dibincangi mengaku ia bersama keluarganya datang sejak pagi. Mereka pengunjung dari luar Kota Lubuklinggau. Mereka datang dari Kabupaten Muratara. 

Karena jarak yang cukup jauh untuk sampai ke Lippo, Marta mengaku sudah berangkat dari rumah pukuk 09.00 WIB. 

Ia datang bersama suami, anak-anaknya, orang tuanya dan adik bungsunya.

BACA JUGA:6 Tips Agar Berat Badan Tetap Terjaga Saat Lebaran

“Dari Rupit satu jam setengah. Makanya dari pagi sudah berangkat. Sampai di Lubuklinggau tujuan utamanya langsung ke Lippo. Anak-anak sudah sejak puasa pesan mau ke lippo pas libur. Kebetulan juga suami masih libur. Senin nanti juga sudah masuk kerja lagi,” ungkap Marta, saat dibincangi KORANLINGGAUPOS.ID,  kemarin. 

Senada disampaikan oleh Deri, warga Kota Lubuklinggau yang sedang mengajak anak dan istrinya berkunjung ke Lippo Plaza. 

“Gak tau anak-anak kayaknya gak bosen kesini. Padahal Minggu juga sering kesini temenin ibunya belanja. Ditawari ke Objek Wisata saja mereka pada gak mau. Milihnya malah kesini. Ya pergilah kesini tadi sore sekitar jam tiga sore,” ungkapnya.

Ia pun terkejut sampai disana masih ramai pengunjung. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan