Wow, Sehari 5.000 Pengunjung Datangi Objek Wisata Danau Aur di Musi Rawas

RAMAI - Salah satu spot di Danau Aur yang ramai dikunjungi pengunjung, Minggu 14 April 2024.-Foto : Apriyadi-Linggau Pos

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Libur Hari Raya Idul Fitri 1445 H, bentul-betul dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berkumpul dan bersenang-senang bersama keluarga besar mereka. Salah satunya, dengan bersama-sama mengunjungi objek wisata alam.

Bahkan hingga kemarin, Minggu 14 April 2024 beberapa objek wisata masih dipadati oleh pengunjung. Lalu lintas menuju lokasi objek wisata pun masih macet oleh kendaraan. Salah satunya Objek Wisata Dabau Aur di Kecamatan Sumber Harta Kabupaten Musi Rawas.

Pengunjung masih ramai, meskipun tak seramai saat hari kedua dan ketiga lebaran. 

Di Konfirmasi KORANLINGAUPOS, ID, Minggu 14 April 2024 Kabid Pengembangan Pariwisata Dinas Pariwisata Kabupaten Musi Rawas, Widya Lismayanti menyampaikan baru kemarin pengunjung danau Aur sudah berangsur berkurang. 

BACA JUGA:Danau Aur Bakal Ramai, ini Imbauan Kapolres Musi Rawas Bagi Wisatawan Suasana Hari Lebaran Idul Fitri

Sementara di hari kedua dan ketiga lebaran, pengunjung  mencapai lima ribuan per harinya. Pengunjung yang datang juga dari berbagai daerah seperti  Bengkulu, Jambi, Empat Lawang, Rejang Lebong, Muratara, Lubuklinggau.

“Sementara hari ini mulai berkurang. Perkiraan hanya 2000 pengunjung saja,” ungkapnya, kemarin.

Mulai berkurangnya  pengunjung ini jelas Widya karena sudah masuki  arus balik. Bahkan untuk pengunjung kemarin diakuinya kebanyakan sudah dari  warga lokal Musi Rawas dan sekitarnya.

Begitu juga jalur lalulintas yang masuk ke Danau Aur ini sudah lancar dan tidak lagi mengalami kemacetan seperti hari sebelumnya. 

BACA JUGA:Saat Wisata ke Danau Aur Musi Rawas, Pastikan Kamu Swafoto di Boardwalk Mahkota

Widya mengaku, lokasi yang paling ramai dilihat dan didatangi pengunjung saat datang ke Danau Aur yakni kapal-kapalan baik jenis besar maupun kecil, selain itu ada juga permainanan anak-anak dan beberapa spot swafoto.

“Pengunjung puncaknya diperkirakan hari (kemarin) dan besok (hari ini). Setelah itu kemungkinan normal lagi karena anak sekolah sudah masuk semua,” tegasnya.

Sebelumnya Objek Wisata unggulan Musi Rawas ini sudah dipercantik untuk menarik minat pengunjung. Hal ini karena tahun ini pihakya mendapat bantuan dari pemerintah pusat melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) yakni pembangunan dermaga. Dermaga tersebut akan ditempatkan dibagian ujung danau.

“Selain itu ditambah dengan pasilitas yang bersih  dan wisata yang lebih lengkap  dengan parkir yang luas” ungkapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan