Saat Wisata ke Danau Aur Musi Rawas, Pastikan Kamu Swafoto di Boardwalk Mahkota

Boardwalk Mahkota salah satu spot menarik untuk foto di Objek Wisata Danau Aur, Kecamatan Sumberharta, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan. -Foto : Dokumen -Dinas Pariwisata Musi Rawas

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID  - Boardwalk Mahkota salah satu spot menarik untuk foto di Objek Wisata Danau Aur, Kecamatan Sumberharta, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan.

Boardwalk Mahkota  ini bentuknya unik seperti mahkota berada di atas Danau Aur sehingga menjadi lokasi yang menarik bagi pengujung foto-foto.

"Kalau sekarang ini Boardwalk Mahkota yang paling menarik untuk foto. Boardwalk Mahkota icon Danau Aur sekarang ini. tempat yang paling banyak  orang selfi,"  kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Periwisata (Disbudpar) Kabupaten Musi Rawas,  H Fetbon Taufik Hidayat melalui Kabid Pariwisata Widya kepada KORANLINGGAUPOS.ID.

Dijelaskannya kapasitas pengujung yang boleh berada di Boardwalk Mahkota maksimal 100 orang. 


--

BACA JUGA:Saksikan Panen Durian Terbaik dan Eduwisata ke Kebon Kito Lubuklinggau

Untuk mengantisipasi jangan sampai jumlah pengunjung naik ke Boardwalk Mahkota lebih dari 100 ada petugas yang menjaganya. 

Apalagi saat libur Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah/2024 Masehi jumlah penghujung Danau Aur  diperkirakan akan membludak. 

"Sudah kita tugaskan petugas yang menjaga dan mengatur jangan sampai pengunjung yang naik ke  Boardwalk Mahkota lebih dari 100 orang. Nanti akan diatur bergantian," tambahnya. 

Selain Boardwalk Mahkota tidak kalah menariknya menara pandang. Dari menara pandang dapat melihat secara keseluruhan objek wisata Danau Aur.

BACA JUGA:Ini yang Bikin Wisatawan Tertarik Datangi Desa Kete Kesu, Ada Pemakaman di Tebing dan Gua

Namun sebenarnya menara pandang bukan untuk pengunjung tapi diperutukan bagi petugas untuk memantau kondisi objek wisata. 

“Kalau saat libur lebaran tidak diizinkan pengujung naik ke menara pandang karena dikhawatirkan banyak yang akan mencoba naik karena kapasitas maksimalnya hanya 30 orang,” terangnya. 

Hanya saja, kalau hari libur biasa jumlah pengunjung tidak membludak boleh saja naik ke menara pandang. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan