Pasar Tradisional B Srikaton Masih Sepi Pengunjung

Tatik Penjual Cabai dan Bawang di pasar tradisional B Srikaton Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Musi Rawas .-Foto : MUSLIMIN/linggau pos-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.lD- Empat hari setelah lebaran suasana di pasar  tradisional B Srikaton, Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel),  masih nampak sepi.

Pantauan KORANLINGGAUPOS.ID, sekitar 10.30 WIB di lokasi terlihat hanya sedikit pedagang yang berjualan di pasar  Tradisional B Srikaton itu. 

Sejumlah toko mulai dari toko pakaian, sembako, dan manisan pun masih banyak yang tutup.

Ega salah seorang pedagang pakaian yang sempat diwawancarai mengaku kondisi pasar dari pagi sangat sepi, karena tak banyak pedagang yang beraktivitas hari ini, mungkin karena masih dalam suasana lebaran juga.  

Dirinya juga menambahkan jika sehari menjelang hari Raya Idul Fitri 1445 H kondisi pasar B Srikaton ini sangatlah padat  pengunjung.

BACA JUGA:Bupati Musi Rawas Memohon Doa Agar Dapat Menjalankan Amanah dengan Sebaik-Baiknya, Wujudkan Musi Rawas Mantab

Warga berburu pakaian untuk persiapan hari Raya Idul Fitri 1445 H, “Kalau sebelum hari Lebaran tepatnya H-1 hari Raya Idul Fitri 1445 H, memang sangat ramai dan padat  sekali pengunjung  di Pasar Tradisional B Srikaton ini”, tuturnya.

Selain penjual pakaian ada juga Ayi penjaga Toko Kelontongan mengaku jika dirinya baru hari ini membuka tokonya pasca libur  hari Raya Idul Fitri 1445.

Ayi menyampaikan suasana  pasar  Tradisional B Srikaton ini masih sangat sepi.

"Namun untuk toko kami tidak terlalu sepi pembeli karena kami sudah ada pembeli tetap," katanya.

Ayi mengaku selain jualan di pasar  juga melayani pesan ata karena kalau menunggu saja di toko ini pasti sepi.

BACA JUGA:Jelang Arus Balik, PLN UID S2JB Pastikan SPKLU Andal

Kebanyakkan kalau konsumen kami itu mereka telpon apa saja yang ingin dibeli kita tinggal antar ke rumah mereka. 

"Jadi kami sudah mempunyai cara pelayanan tersendiri, untuk mencari konsumen," jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan