Banjir Muratara, Warga Kelelahan, Gatal-gatal Hingga Batuk Pilek
Tenaga kesehatan sedang memberikan layanan kesehatan gratis kepada warga terdampak banjir di Pos Pelayanan Kesehatan Desa Lawang Agung yang dibuka Dinkes Muratara, 16 april 2024.-Foto : Dokumen -Pemkab Muratara
“Saat ini, kami sudah mendirikan posko pelayanan kesehatan induk yang terletak di Desa Lawang Agung, Kecamatan Rupit. Nanti untuk di desa lainnya kita manfaatkan posko polindes sebagai pelayanan kesehatan bagi masyarakat setempat. Namun jika posko polindesnya terdampak banjir maka kita gabungkan dengan kantor desa, seperti di Desa Sukamenang,” jelasnya.
BACA JUGA:Banjir Muratara, Seorang Pemuda di Ulu Rawas Hilang Terseret Arus Sungai
Dalam kondisi banjir ini, Dinkes menghimbau kepada masyarakat Musi Rawas Utara untuk tetap waspada dan jangan terlalu stres karena sangat berbahaya bagi kesehatan.
“Meski banjir, kami tetap meminta masyarakat menjaga perilaku hidup sehat, makan tetap cuci tangan walaupun dalam situasi seperti itu. Karena untuk makanan sendiri akan disupport dari BPBD dan Dinas Sosial,” jelasnya.(*)