Pasca Hari Raya idul Fitri Harga Daging Ayam Potong Naik Rp 2000 per Kg
Pasca Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah/2024 masehi harga daging ayam potong di Pasar B Srikaton Kecamatan Tugumulyo naik Rp 2.000 per kg.-Foto : Tangkap layar radarbengkulu-
MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Pasca Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah/2024 masehi harga daging ayam potong di Pasar B Srikaton Kecamatan Tugumulyo naik Rp 2.000 per kg. Harga pada minggu lalu Rp 38.000 per Kg, naik menjadi Rp 38.000 per Kg atau naik 5,26 persen.
Data tersebut berdasarkan hasil monitoring harga oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Musi Rawas pada minggu ketiga April 2024 tepatnya dipantau pada hari Kamis 18 April 2024.
Masih berdasarkan hasil pantuan Disperindag berdasarkan surat nomor 511/131/II/Disperindag untuk harga daging ayam potong di Pasar Megang Sakti naik Rp 3.000 per Kg, minggu lalu Rp 37.000 per Kg menjadi Rp 40.000 per kg atau nak 7,5 persen.
Untuk harga gula pasir baik di pasar B Srikator maupun di Pasar Megang Sakti sama Rp 17.000 per karpet. Telur ayam Ras di Pasar B Srikaton turun Rp 3000 per Kg, minggu lalu Rp 55.000 per karpet, turun menjadi Rp 52.000 per karpet atau turun 5,7 persen.
BACA JUGA:Ada 11 Wilayah di Sumsel yang Diperkira Bakal Hujan Hari Ini Sampai Malam Hari
Demikian juga di Pasar Megang Sakti juga turun Rp 3.000 perkarpet dari harga Rp 55.000 per karpet turun menjadi Rp 52.000 per karpet atau turun 5,76 persen.
Untuk harga cabe merah kriting di Pasar B Srikaton tikda ada kenaikan harga tetap Rp 46.000 per kg, sedangkan harga cabe merah besar juga tidak ada kenaikan tetap sama Rp 46.000 per kg.
Harga cabe rawait hijau tidak naik tetap Rp 32.000 per Kg, cabe rawit merah besar juga tidak naik tetap Rp 52 ribu per Kg.
Sementara itu harga beras IR 64 lokal Rp 12.500 per Kg baik di Pasar B Srikaton maupun di Pasar Megang Sakti. Harga minyak goreng merek kita di Pasar B Srikaton dan Pasar Megang Sakti sama Rp 14.000 per liter.
BACA JUGA:DPC PERSAGI Musi Rawas Fokus Dukung Pemerintah Dalam Program Pengentasan Stunting
Harga jagung pipilan di Kecamatan Tugumulyo Rp 7.000 per Kg, sedangkan di Pasar Megang Sakti Rp 8.000 per Kg. Demikain sebagian harga harga kebutuhan pokok hasil monitoring harga Disperindag Kabupate Musi Rawas yang dipatau setiap hari Senin dan hari Kamis. (*)