Pedagang Bendera Musiman di Lubuklinggau Mulai Ramai Berjualan di Pinggir Jalan

Pedagang bendera di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Majapahit, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau.-Foto - Gilang Andika-Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-79.

Mulai banyak para pedagang bendera yang menjajakan jualannya di pinggir Jalan menjelang peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia.

Memang Hari 17 Agustus sangat identik dengan pernak-pernik yang bersangkutan dengan bendera maupun pernak-pernik yang lainnya.

Saat diwawancarai oleh KORANLINGGAUPOS.ID Rabu 24 Juli 2024 Salah satu pedagang bendera yang ada di Kota Lubuklinggau Helmi mengatakan bahwa dia berjualan bendera sudah dari 6 tahun yang awalnya di tahun 2018.

BACA JUGA:Hanya Jualan Telur Gulung, Pedagang Asal Lubuklinggau Bisa Menjual 500 Tusuk Dalam Sehari

“Untuk bendera yang saya jual bermacam-macam ukuran dan jenis, mulai dari yang ukuran kecil, sedang, besar dan ada juga pernak-pernik bendera yang kecil-kecil,”ungkap Helmi.

Dan harga bendera juga tergantung dengan ukuran mulai dari kecil Rp 40.000, sedang Rp 60.000, besar Rp 75.000, dan yang pernak-pernik Rp 5.000 sampai Rp 15.000.

Helmi juga menambahkan bahwa untuk bendera yang dijual diperoleh dari berbagai tempat mulai dari Bandung, Jakarta dan Palembang.

Ia menambahkan bahwa untuk sekarang berjualan bendera belum banyak yang membeli, karena memang belum memasuki bulan Agustus.

BACA JUGA:Pedagang Buah Asal Merasi Bisa Menjual 7 Buah Nangka Dalam Sehari

“Biasanya mulai ramai orang yang membeli bendera mendekati hari H 17 Agustus atau awal-awal bulan Agustus, banyak dari sekolah dan warga yang membeli bendera baru,”jelas Helmi kepada KORANLINGGAUPOS.ID.

Helmi juga menambahkan bahwa untuk bendera yang paling banyak dibeli yaitu bendera yang berukuran kecil, besar dan pernak-pernik.

Jika kalian ingin membeli jualan bendera Helmi bisa datang langsung ke Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Majapahit, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau.

Dan buka setiap hari mulai dari jam 09.00 WIB - 18.00 WIB.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan