Pemdes L Sidoharjo Himbau Warga Patuhi Maklumat Kapolda Sumsel

Kepala Desa L Sidoharjo Nanang Riyanto foto bersama dengan staf dan BPD Desa L Sidoharjo serta mahasiswa KKN, setelah melakukan kegiatan gotong-royong.-Foto : Muslimin/Linggau Pos-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Dalam rangka menyambut Hari Ulang  Tahun (HUT) RI Ke-79 Tahun 2024, Pemerintah Desa (Pemdes) L Sidoharjo  Kecamatan  Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas, melakukan kegiatan gotong-royong di lingkungan kantor desa.

Saat diwawancarai Kepala Desa (Kades) L Sidoharjo Nanang Riyanto menjelaskan kegiatan ini merupakan kegiatan gotong royong dalam menyambut HUT RI ke-79 tahun.

Untuk anggota yang bergotong royong  hari ini, mulai dari staf kantor desa, BPD dan juga anak-anak mahasiswa yang sedang magang di Kantor Desa L Sidoharjo ini, Jelasnya Kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Jumat, 2 Agustus 2024.

Mereka melakukan  pembersihan di sekitaran kantor desa hingga seputaran lapangan bola kaki yang berada tidak jauh dari kantor desa tersebut.

BACA JUGA:Ingatkan Pemuda Tentang Sejarah Gotong Royong

BACA JUGA:Sidang TPP WBP Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Jelang HUT RI Ke-79

Dirinya menambahkan selain membersihkan lingkungan kantor desa mereka juga memasang atribut-atribut untuk menyambut HUT RI yang Ke-79 tahun, seperti pemasangan umbul-umbul.

Dalam menyambut  HUT RI Ke-79 nanti di Desa L Sidoharjo, akan banyak melaksanakan, kegiatan kegiatan untuk perlombaan  dalam rangka ikut serta memeriahkan HUT RI.

Kegiatan Sendiri akan dilaksanakan kalau tidak ada halangannya itu mulai dari tanggal 11 Agustus 2024 mendatang itu ada turnamen bola volly, untuk  putra dan putri Se-Desa L Sidoharjo.

Di tanggal 13 mendatang itu juga ada dilaksanakan kegiatan lomba senam untuk ibu-ibu.

BACA JUGA:Sukses Jaga Keandalan Listrik, Selama Presiden Berkantor di IKN, PLN Siap Kawal HUT RI ke 79 di Ibukota Baru

BACA JUGA:2 Regu Disiapkan Lomba Gerak Jalan oleh SDN 59 Lubuklinggau Meriahkan HUT RI ke 79

Dan di hari H nya itu tanggal 17 Agustus 2024, dilakukan Kegiatan Upacara setelah itu dilanjutkan dengan jalan santai.

Untuk di sore harinya itu dilanjutkan dengan perlombaan-perlombaan khas 17 Agustusan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan