6 Contoh Teras Rumah Minimalis yang Eye Catching dan Kekinian, Bisa Jadi Spot untuk Bersantai
Contoh teras rumah minimalis yang eye catching dan kekinian, cocok jadi spot bersantai. -Ilustrasi-Tangkapan Layar
KORANLINGGAUPOS.ID - Teras rumah minimalis bisa dikatakan menjadi salah satu bagian yang sangat penting dalam desain eksterior rumah minimalis, karena teras difungsikan sebagai tempat untuk bersantai atau hanya sekedar berkumpul bersama keluarga.
Pembuatan desain teras rumah minimalis yang tepat dan menarik pastinya akan membuat penghuninya menjadi lebih nyaman dan merasa betah untuk berlama-lama berada di tempat tersebut.
Oleh sebab itu, untuk menciptakan kesan teras rumah minimalis yang eye catching dan nyaman digunakan, diperlukan beberapa aspek penting untuk membuat desainnya jadi lebih maksimal.
Bagi kamu yang tertarik ingin menciptakan suasana teras rumah yang homey tapi tetap estetik, berikut ini 6 contoh desain teras rumah minimalis yang eye catching dan kekinian yang bisa kamu terapkan di rumah minimalismu, yakni:
BACA JUGA:5 Contoh Teras Rumah Minimalis yang Unik Tapi Nyaman, Solusi Tepat untuk Lahan Sempit
BACA JUGA:6 Desain Teras Rumah Minimalis Paling Estetik dan Terbaru 2024, Mana yang Kamu Suka?
1. Desain Teras Rumah Minimalis Konsep Taman
Dinilai tak memakan banyak tempat, desain teras rumah minimalis dengan konsep taman ini akan sangat cocok untuk desain rumah bergaya minimalis.
Kamu pun bisa meletakkan beberapa jenis tanaman hias berwarna hijau dan bonsai di teras rumah minimalis, lalu gunakan pot yang terbuat dari gerabah untuk menciptakan nuansa yang menyegarkan sekaligus eye catching.
2. Desain Teras Rumah Minimalis Bertema Bohemian
BACA JUGA:6 Model Teras Rumah Leter L Terbaru 2024, dengan Tampilan Elegan dan Desain Minimalis
BACA JUGA:7 Ide Desain Teras Rumah Minimalis dengan Desain Simpel Tapi Aesthetic
Inspirasi desain teras rumah minimalis lainnya untuk membuat tampilan rumah minimalis semakin eye catching adalah dengan menggunakan tema bohemian.
Kamu bisa menambahkan beberapa jenis furniture kayu, rotan, dan ornamen alami lainnya untuk menciptakan kesan asri dan estetis pada desain teras rumah minimalis tersebut, dan jangan lupa pula untuk manfaatkan hiasan macrame yang digantung di beberapa sudut teras agar dapat memperkuat kesan bohemiannya.