Hari Guru Nasional, Guru SMPN 2 Lubuklinggau Raih Penghargaan dari Walikota

Ibu Vivi Juniarti, S.Pd.Gr sebagai Juara 1 Apresiasi Guru Jenjang SMP Kota Lubuklinggau Tahun 2023 foto bersama Kepala SMPN 2 Lubuklinggau Bapak Parman, M.Pd Kamis 30 November 2023.-Foto : Dokumen SMPN 2 Lubuklinggau-

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO – Rasa bahagia sekaligus terharu dirasakan keluarga besar SMP Negeri 2 Lubuklinggau, Kamis 30 November 2023.

Pasalnya, nama seorang guru yakni Ibu Vivi Juniarti, S.Pd.Gr dipanggil sebagai penerima penghargaan dari Walikota Lubuklinggau. Guru IPA yang juga Waka Kurikulum SMPN 2 Lubuklinggau ini dinyatakan sebagai Juara 1 Apresiasi Guru Jenjang SMP Tahun 2023 pada Program Gerakan Numerasi Kota Lubuklinggau Tahun 2023.

Kabar ini diperbolehkan Kepala SMPN 2 Lubuklinggau Bapak Parman, M.Pd. Ia bangga sekaligus bersyukur, usai upacara puncak Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) di Lapangan Perbakin, Kamis 30 November 2023 diumumkan bahwa Ibu Vivi Juniarti sebagai peraih Juara 1 Apresiasi Guru Jenjang SMP Tahun 2023.

“Kami sangat bangga dengan prestasi yang didapat Ibu Vivi. Saya akan terus memfasilitasi/mendukung guru-guru SMPN 2 Lubuklinggau untuk terus mengembangkan kompetensi dengan fokus utama pada murid untuk mewujudkan transformasi pendidikan yang lebih baik,” tutur Bapak Parman.


Ibu Vivi Juniarti, S.Pd.Gr dan para peraih juara dalam Apresiasi Guru Jenjang SMP, SD maupun TK/PAUD Kota Lubuklinggau Tahun 2023 foto bersama Kepala Disdikbud Kota Lubuklinggau Bapak Firdaus Abky, Kamis 30 November 2023.-Foto : Dokumen SMPN 2 Lubuklinggau -

BACA JUGA: Hari Guru Nasional, Pj Walikota Lubuklinggau : ini Tahun Politik Guru Harus Netral

Sementara Ibu Vivi saat diwawancara Harian Pagi Linggau Pos menjelaskan, dalam lomba tersebut ia membuat karya dan video praktik baik pada gerakan numerasi dan apresiasi guru berjudul 'Pembelajaran Berdiferensiasi dengan Aplikasi Match City Map untuk Meningkatkan Numerasi Siswa'.

Ibu yang sudah 17 tahun 7 bulan mengabdi sebagai guru, dan lebih kurang 12 tahun mengabdi di SMPN 12 Lubuklinggau ini menerangkan karya yang dibuatnya ini dinilai oleh Tim GeN Numerasi Lubuklinggau dari unsur narasumber dan pengawas sekolah.

“Hal baik yang ingin saya sampaikan melalui karya ini tentunya dengan mendorong murid dan rekan sejawat dalam mengakses, mengomunikasikan informasi dan ide matematika dalam kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan kompetensi numerasi,” tutur guru alumni Prodi Pendidikan Fisika Universitas Sriwijaya (UNSRI) tersebut.

Vivi tak menyangka bisa meraih gelar Juara 1. Mengingat peserta lomba ini adalah seluruh guru dari tingkat TK-PAUD, SD dan SMP negeri swasta se-Kota Lubuklinggau dengan total karya yang diikutkan sebanyak 162 karya. 

BACA JUGA: SMPN 2 Lubuklinggau Siap-siap Peringati Hari Pahlawan 2023

Ia berharap, semoga dengan pencapaian ini bisa menjadikan pribadi yang tak mudah merasa puas, terus belajar meningkatkan komptensi dengan tujuan utama menghadirkan pembelajaran yang berpusat pada peserta didik.

“Kami juga diharapkan kompetensi numerasi pada siswa siswi dapat secara maksimal baik dalam memahami konsep dan menerapkan matematika dalam muatan pembelajaran lain pada kehidupan sehari-hari,” tuturnya.

Selain Ibu Vivi, dalam Peringatan HGN kemarin juga dianugerahi kepada Juara 2 Apresiasi Guru Jenjang SMP Tahun 2023 yakni Emilda Ferawati, S.Pd.Gr (Guru SMPIT AN-Nida Lubuklinggau) dan Juara 3 Bapak Sasminto, S.Pd.I (Guru SMP Hubbul Aitam Lubuklinggau)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan