Hujan Lebat, Dapur Tiga Rumah Warga Kena Longsor
TINJAU - Camat Lubuklinggau Timur II, Iie Sumirat dan Lurah meninjau rumah warga yang terkena longsor pembatas pagar akibat hujan yang cukup lebat subuh tadi, Selasa (24/10/2023). -Foto : Istimewa-
LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - Tiga dapur rumah warga di Perumahan Griya Mesat Sejahtera, RT2 Kelurahan Mesat Seni Kecamatan Lubuklinggau Timur II terkena timpahan pagar pembatas, saat hujan yang cukup lebat subuh tadi, Selasa (24/10/2023).
Tak hanya itu, jalan disekitar perumahan tersebut juga alami longsor akibat hujan tersebut.
Kejadiannya jelas Camat Lubuklinggau Timur II, Iie Sumirat sekitar pukul 05.00 wib. Saat itu hujan turun memang cukup lebat. Kebetulan, ada salah seorang warga disana sedang melakukan penimbunan.
Tanah yang gunakan untuk menimbun lingsor akibat hujan dan merobohkan pagar pembatas. Akibatnya tiga dapur rumah warga disana terkena imbas. Tak hanya dapur warga, jalan juga ikut amblas.
BACA JUGA:Data Pelaku Usaha Malam Hari untuk Dikenakan Pajak
“Untungnya tak ada korban jiwa dan warga yang menjadi korban tak harus mengungsi. Kami tadi langsung turun ke lokasi bersama Lurah, petugas dari DPKPPB dibantu Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk membantu warga mengevakuasi dapur mereka yang jebol,” ungkap Iie, kemarin.
Tak hanya meninjau langsung, mereka juga sudah melaporkan kejadian ini ke Pemkot, terutama ke Dinas Perkim dan PUPR.
“Namun untuk terkait bantuan perbaikan dan sebagainya, nampakhya belum bisa karena perumahan tersebut belum dihibahkan pihak developer ke pihak Pemkot. Namun sebagai pemerintah setempat saya sudah minta Lurah untuk segera bertemu dengan pihak developernya dan membicarakan tindaklanjut dari kejadian ini,” tegashya.
Ia juga sudah memastukan, warga yang menjadi korban longsor tadi juga sudah mendapat bantuan.
BACA JUGA:Penyusunan Tata Ruang Butuh Masukan dari Masyarakat
“Dan pemilik tanah juga sudah bersedia memberikan bantuan ke tiga warga yang dapurnya jebol, meskipun mereka juga korban. Ya kita tengahi juga tadi,” jelasnya.
Wilayah disana diakui Iie jarang terjadi longsor.
“Tapi wilayahnya memang dekat dengan sungai mesat,” tambahnya.(rfm)