Ada 3 golongan orang yang shalatnya tidak diterima Allah SWT

3 Golongan Yang Tidak Diterima Shalatnya--Youtube@ShahihFiqih

LUBUKLINGGAU,KORANLINGGAUPOS.ID - Kalau dengar adzan, segera tunaikan kewajiban kita, yaitu shalat.

Namun sayangnya banyak dari kita yang kerapkali mengabaikan itu, dengan menunaikan shalat diakhir waktu.

Syaikh Ali Jaber (Alm) menuturkan, ada dua orang yang sama-sama shalat.

Namun ada yang ibadah shalatnya itu diterima Allah SWT dan ada yang tidak diterima Allah SWT alias sia-sia.

BACA JUGA:8 Kiat Meraih Kekhusyukan dalam Shalat Wajib

“Siapa yang ibadah shalatnya diterima Allah SWT? Yaitu seorang yang menghadap Allah SWT dengan hatinya, dia menikmati shalatnya, tenang sujudnya, tenang rukuknya. Dan shalat siapa yang sia-sia, yaitu shalat yang terburu-buru. Padahal shalat ini bukan lomba siapa yang cepat juara. Shalat yang sia-sia adalah shalat yang tumaknikah. Saking pentingnya tumaknikah, hingga masuk dalam rukun shalat. Tidak tumaknikah shalat sama saeperti tidak membaca Alfatiha dalam shalat. Artinya tidak sah,” jelas Syaikh Ali Jaber.

Lalu apa sebab lain, shalat seseorang tidak diterima Allah SWT?

Sebagaimana Hadits Riwayat Ibnu Majah 1/311 No 971 dan dihasnahkan oleh Syaikh Al-Albani dalam Misykat Al-Mashoobih No 1128, bahwa ada 3 golongan yang shalatnya tidak diterima Allah SWT.

1. Imam yang dibenci atau orang yang mengimami sebuah kaum tapi kaum itu membencinya.

BACA JUGA:Tidak Boleh Sembarangan, Wajib Diketahui ini Hal-hal Membatalkan Salat

Imam dalam hal ini ada dua makna:

Pertama, Imam Kecil atau Imamatun Sughro yaitu imam shalat.

Apabila dia maju maka makmum tidak suka, maka shalat imam tersebut tidak diterima.

Tentu ketidaksukaan itu beralasan syar’i bukan karena panjang ayatnya, lama sujudnya maupun rukuknya. Namun karena fasiq dan jahil.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan