Ikan Koi Musi Rawas Dijual Hingga Keluar Sumsel
Panen ikan hias Koi -Foto : Muslimin/Linggau pos -
MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Siapa yang tidak tahu ikan Koi. Ikan berasal dari Negara Jepang ini merupakan salah satu jenis ikan hias mahal harganya.
Ikan Koi sudah banyak dibudidayakan di Indonesia, termasuk di Kabupaten Musi Rawas.
Karena ikan ini sangat menjanjikan jika dibuat usaha, karena harga yang selangit ditambah dengan warna yang cantik membuat siapa pun yang melihatnya pasti akan tertarik untuk memeliharanya atau untuk berbisnis.
Hal inilah yang dilakukan oleh Pawet (33) warga Desa H Wukirsari Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas.
BACA JUGA:TAG Cabang Lubuklinggau Salurkan Bantuan Kemanusiaan Korban Banjir di Muratara
Selain itu dia juga mempunyai alasan kenapa bisa tertarik untuk membuat usaha budidaya ikan Koi.
Karena dia tertarik akan warna ikan koi yang cantik ditambah dengan harga ikan koi yang mahal.
Saat di wawancarai KORAN LINGGAU POS.ID, Kamis 18 Januari 2024, Pawet menjelaskan sebelum membuka usaha budidaya ikan koi, dia sudah terlebih dahulu membuka usaha budidaya ikan lele dan ikan patin.
Selain itu juga Pawet menyatakan kalau dirinya itu memulai usaha budidaya ikan koi sejak 2 tahun silam. Saat ditanya masalah perawatanya ? dia menjelaskan mengenai perawatan sama dengan budidaya ikan mas.
BACA JUGA:Ketapel Guru SMA Hingga Buta Permanen, Begini Ekspresi Orang Tua Siswa yang Divonis 13 Tahun Penjara
"Tapi kalau ikan koi tidak bisa hidup di air yang kurang oksigen. Tidak seperti dengan ikan-ikan lainnya. Jika airnya kurang oksigen dan tidak mengalir itu akan membuat ikan menjadi mati," katanya.
Untuk waktu panen tergantung juga dengan ukuran yang diinginkan, seperti kalau satu kilonya 4 ekor itu usianya 4 bulan sudah siap dipanen.
Untuk masalah harga ikan koi yang dijual oleh Pawet bervariasi dari yang biasa harganya mulai Rp 50.000 PerKg.
Sedangkan untuk harga yang super berkisar Rp 100.000 PerKg.