Pangkas Rambut Murah dan Cepat di Lubuklinggau, Bikin Kamu Makin Ganteng

Owner Pangkas Cahhaya, Jafri sedang memangkas rambut pelanggannya.-Foto : Hikmah-Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Tak sekadar mempercantik penampilan, mencukur atau memotong rambut merupakan bagian dari perawatan rambut dengan memotongnya secara rutin, rambut Anda bisa menjadi lebih kuat dan sehat. 

Pangkas rambut tradisional masih banyak diminati masyarakat sebab bisa menjangkau semua segmen, terutama masyarakat menengah bawah.

Mayoritas yang masih menggunakan jasa pangkas rambutnya yakni orang dewasa, anak-anak dan ada juga beberapa remaja.

Salah satunya seperti Pangkas Rambut Cahhaya merupakan salah satu pangkas rambut pria di Pasar Satelit Lubuklinggau. 

BACA JUGA:Catat, ini Manfaat Imunisasi Bagi Anak-anak Jangan Ada yang Terlewatkan

Pangkasan rambut di Pangkas Rambut Cahhaya juga tidak kalah rapi dengan barbershop. Walaupun dipangkas menggunakan gunting dan ketam bahkan lebih cepat.

Owner Pangkas Rambut Cahhaya, Jafri menceritakan awal mulanya membuka usaha pangkas rambut dikarenakan sudah memiliki skill pangkas rambut sejak bujang.

“Dulu sebelum buka usaha pangkas rambut sendiri, saya bekerja di pangkas rambut milik keluarga di Bengkulu. Lalu pindah ke Curup dan akhirnya buka usaha sendiri di Lubuklinggau dengan skill pangkas rambut di tangan. Alhamdulillah sampai sekarang setiap hari pelanggan memilih potong rambut di sini. Saya selalu berikan pelayanan yang terbaik untuk pelanggan,” ungkap Jafri kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Senin pagi 22 Januari 2024.

Usaha Pangkas Rambut Cahhaya sudah berdiri sejak 2009 masih menjaga eksistensinya, walaupun tren barbershop kian menjamur tak membuat beberapa pangkas rambut tradisional meredup.

BACA JUGA:IKNN IV Lawang Bantu Warga Terdampak Banjir Muratara

“Ketekunan dan pelayanan yang baik selalu kami berikan kepada pelanggan. Sehingga pelanggan kembali pangkas rambut ke sini. Saat pandemi kemarin cukup berpengaruh dengan pemasukan. Tapi pelanggan masih pilih pangkas di sini. Kalau pelanggan baru memang jarang saat kondisi seperti ini,” ujarnya.

Bagi kamu yang ingin pangkas rambut di Pangkas Cahhaya harganya cukup terjangkau hanya Rp 15 ribu untuk dewasa. Sedangkan untuk anak-anak dibanderol Rp 13 ribu.

Di mana harga pangkas rambut dewasa sudah bonus cukur kumis dan jenggot. Kalau hanya cukur kumis dan jenggot dibanderol Rp 5 ribu.

Selain itu, Pangkas Rambut Cahhaya juga melayani semir rambut Black Henna seharga Rp 40 ribu, Bigen seharga Rp 50 ribu, Miranda Rp 40 ribu dan Thanco seharga Rp 40 ribu.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan