Sepeda Listrik Ofero Bisa Tempuh 80 Km, Cek Spesifikasi dan Harganya
Store Sepeda Listrik Ofero yang berada Jalan Yos Sudarso RT .05 Kelurahan Batu Urip Kecamatan Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau.-Foto : Mukmin-Linggau Pos
LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Seperti kita tahu, sepeda listrik saat ini semakin populer di Indonesia.
Termasuk salah satu wilayah yang banyak masyarakatnya menggandrungi sepeda listrik yakni Kota Lubuklinggau.
Untuk kamu yang ingin punya sepeda listrik namun berasa motor, coba miliki Sepeda Listrik Ofero Stareer aja.
Sebab jika anda mengandarai Ofero Stareer, anda akan merasakan sensasi yang sama seperti mengendarai sepeda motor.
BACA JUGA:Hj Henita Trisko Berbagi Kiat Service Excellent Demi Kemajuan RSUD Petanang
Bahkan penampilan Sepeda Listrik Ofero Stareer juga sangat mirip dengan sepeda motor listrik.
Jika anda berminat, bisa langsung datang dan kunjungi salah satu store Ofero yang berada di Jalan Yos Sudarso RT 05 Kelurahan Batu Urip Taba Kecamatan Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau, Sumsel tepatnya di depan Dealer Yamaha Thamrin.
Menurut Bela, admin Store Ofero Lubuklinggau mengatakan Store Ofero Lubuklinggau ini baru buka lebih kurang satu minggu.
Sepeda Listrik Ofero yang dijual di sini memiliki empat type. Antara lain Type Ledo, Type Magical, Type Stareer Max, dan Type Stareer Pro.
BACA JUGA:Tahu Sumedang Camilan yang Laris Manis di Lubuklinggau
Masing masing type mempunyai keunggulan tersendiri. Sedangkan untuk harganya sendiri yang termurah adalah type Ledo dengan harga Rp 4.600.000 sedangkan untuk harga tertinggi adalah type Stareer Max Rp 7.850.000.
Menurut Bela, Sepeda Listrik Ofero memiliki banyak keunggulan. Antara lain untuk yang Type Stareer Max memiliki daya angkut beban yang cukup tangguh, bisa mencapai 180 Kilogram.
Sepeda listrik Ofero Stareer Type Stareer Max juga dibekali baterai berjenis lead acid dengan kapasitas 48 V 20 Ah.
Dengan baterai tersebut, Sepeda Listrik Ofero Stareer Type Stareer Max bisa menempuh jarak hingga 80 Km dalam sekali pengecasan.