LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Sangat banyak ide untuk jualan yang bisa kalian coba, salah satunya ialah berjualan jajanan aneka bakaran sate-satean.
Aneka bakar-bakaran seperti pentol bakar, kulit bakar, bakso bakar, sayap bakar, hati bakar dan sosis bakar.
Bukan hanya memiliki rasa yang lezat aneka bakar-bakaran juga bisa menjadi peluang usaha untuk penambahan pasokan keuangan.
Apalagi camilan yang satu ini sangat populer dan sangat cocok dinikmati saat kita sedang bersantai bersama teman dan jug acara kumpul keluarga.
BACA JUGA:Rekomendasi Kerajinan Rumah Tangga di Lubuklinggau
Sangat banyak pedagang aneka bakar-bakaran yang bisa dijumpai sepanjang jalan, salah satunya penjual pentol bakar Agi yang berjualan di Pasar Satelit (Pasar Bukit Sulap) Kota Lubuklinggau.
Saat diwawancarai KORANLINGGAUPOS.ID, Agi mengatakan bahwa dia berjualan pentol bakar sudah 1 tahun.
“Untuk berjualan pentol bakar ini awalnya iseng, karena tidak ada pekerjaan di rumah, eh Alhamdulillahnya sudah bertahan 1 tahun dan menjadi salah satu mata pencaharian,”jelas Agi.
Pentol bakarnya kita banyak pilihannya mulai dari pentol bakar, sayap bakar, kulit ayam bakar, hati bakar, dan kepala ayam bakar.
BACA JUGA:Rekomendasi Donat Kentang Diadonuts Rp 5.000 Banyak Pilihan Varian Rasa
"Harganya juga disini murah saja mulai dari Rp 2.000 dan yang paling mahal Rp 4.000, kalo untuk pentol, kulit, hati,usus, jangtung itu Rp 2.000, bakso, kepala ayam, ceker, Rp 3.000 dan sayap ayam Rp 4.000,"ungkap Agi.
Sedangkan untuk saosnya kita juga disini menyediakan dua pilahan olesan saon pedas dan manis tergantung selera pembeli mau pilih yang mana.
Dalam sehari Indah bisa menghasilkan Rp 2.000.000 kalo dihitung tusuk itu kisaran 1000 tusuk untuk semua jenis.
Agi juga menambahkan kalau untuk bahan bakar-bakaran kita peroleh dari pasar satelit semua, kita beli sama pedagang disini, jadi selagi berjualan biasanya saya sekalian beli bahan-bahan untuk berjualan.
BACA JUGA:Kisah Adi Supendi, 20 Tahun Berjualan Roti Keliling