Sukses Digelar Haflah Pentas Seni Santriwan dan Santriwati TK Al-Quran Uswatun Hasanah Lubuklinggau

Kamis 20 Jun 2024 - 14:46 WIB
Reporter : HIKMAH PUTRI
Editor : HIKMAH PUTRI

Dalam acara yang penuh keraitivitas santri, Ketua DPRD Lubuklinggau H Rodi Wijaya menerangkan, hadirnya ia di wisuda santri TK Al-Quran Uswatun Hasanah mewakili lembaga Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) untuk memberikan support tenaga pembina, pendidik pengajar. 

"Berdiri saya di sini memberikan penghargaan untuk santri yang diwisuda dan orang tua yang sudah menanamkan pendidikan baik dari anak sejak dini. Saya memberikan support kepada seluruh jajaran pendidikan jajaran Ponpes Lubuklinggau dan masyarakat yang tergantung dalam pemerintah maupun di luar pemerintahan," jelas H Rodi.

Tak lupa perwakilan wali santri, Hendro menuturkan, terima kasih kepada pihak Ponpes Uswatun Hasanah yang telah mendidik putra putri mereka sebelum ada ilmu pengetahuan kemudian menimba ilmu di sekolah ini dan akhirnya anak-anak mereka memiliki ilmu yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA:PAUD Uswatun Hasanah Lubuklinggau Siap Mendidik Anak Disabilitas

"Sebagai bentuk apresiasi kami kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pondok uswatun hasanah yang telah membina mendidik anak kami.

Kami mempunyai keterbatasan mendidik anak, sehingga dalam satu tahun ini kami mengamanatkan Ponpes Uswatun Hasanah untuk mendidik anak kami," kata wali santri.

Pada acara haflah dan pentas seni santriwan dan santriwati TK Al-Quran, Ponpes Uswatun Hasanah mendapat banyak doa dan harapan dari para orang tua santri.

BACA JUGA:Idul Adha 1445 H, Ponpes Uswatun Hasanah Lubuklinggau Kurban 6 Sapi dan 1 Kambing

Dimana mereka berdoa agar Ponpes Uswatun Hasanah terus mencetak generasi Islami berdasarkan ke Indonesiaan dan tenaga pendidik terus diberikan kesehatan dari Allah SWT.(*)

Kategori :