8.318 Peserta Mengikuti Tes SKD CPNS Kemenag Sumsel 2024, Diingatkan Ini Aturannya

Sabtu 19 Oct 2024 - 15:43 WIB
Reporter : DHAKA R PUTRA
Editor : DHAKA R PUTRA

KORANLINGGAUPOS.ID - 8.318 peserta mengikuti tes SKD CPNS Kemenag Sumsel 2024, dan telah dimulai dengan mengunkan sistem CAT (Computer Assisted Test)

8 ribuan peserta yang mengikuti tes SKD CPNS Kemenag Sumsel 2024 itu bertarung untuk dapat masuk menjadi CPNS Kemenag 2024.

Dari 8 ribuan peserta tes SKD CPNS Kemenag Sumsel 2024 tersebut akan memperebutkan 339 formasi di Kanwil Kemenag Sumsel.

3 rincian peserta yang mengikuti tes SKD CPNS Kemenag Sumsel 2024 ini, yakni 7.008 peserta di Lingkungan Kanwil Kemenag Sumsel.

BACA JUGA:Peserta SKD CPNS Kemenag Wajib Bawa Pita Hijau, Ini Pernyataan Panitia dan Aturan Ditetapkan

BACA JUGA:Ikut Tes SKD CPNS 2024, Peserta Wajib Hindari Kesalahan Ini dan Cara Menghindarinya

Lalu ada juga 1.310 peserta tes SKD CPNS Kemenag Sumsel 2024 di UIN Raden Fatah dan Balai Diklat Keagamaan.

Seperti disampaikan Kepala Kanwil Kemenag Sumsel, Syafitri Irwan, Sabtu 19 Oktober 2024, tes SKD akan berlangsung tanggal 19 hingga 24 Oktober 2024.

Dan akan dilaksanakan di Ogan Permata Indah (OPI) Convention Center.

"Selamat mengikuti seleksi kepada peserta. Saya berharap peserta fokus mengisi soal dengan baik," ungkapnya.

BACA JUGA:Aturan Pakaian dan Tata Tertib Tes SKD CPNS 2024 Lengkap, Sesuai BKN Nomor 5 Tahun 2024

BACA JUGA:Honorer Ditolak Daftar PPPK 2024, Cek Kriteria Kenapa Tidak Bisa Daftar

Ia juga mengharapkan, semoga peserta dalam kondisi terbaik, sehat dapat mengikuti tahapan seleksi.

"Dan jangan lupa berdoa serta minta restu orang tua," kata Syafitri.

Jadwal SKD CPNS Kemenag 2024

- Jadwal Tes SKD CPNS 2024 Kemenag titik lokasi ujian dalam negeri pada 18 Oktober-23 November 2024

Kategori :