Selain itu, proses penetapan UMP juga sedang menunggu putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait formula perhitungan UMP, yang masih dalam tahap uji.
BACA JUGA:Lengkap Daftar Kenaikan UMP di 38 Provinsi, Mulai Dari Tertinggi hingga Terendah
BACA JUGA:Hari Sumpah Pemuda, PLN Goes to Campus Mendukung Reneweble Energy di Kota Palembang
Lebih lanjut, Elen menekankan pentingnya keseimbangan dalam menetapkan angka UMP, agar tidak memberatkan pihak pelaku usaha namun juga tetap melindungi kesejahteraan pekerja.
"Kami harus mempertimbangkan kepentingan kedua pihak, baik dari pekerja maupun pelaku usaha, agar tidak terjadi ketidakseimbangan yang berujung pada pemutusan hubungan kerja (PHK)," katanya.
Penetapan besaran UMP Sumsel 2025 akan mempertimbangkan beberapa variabel ekonomi, seperti tingkat pertumbuhan ekonomi, tingkat inflasi, serta faktor "alfa" atau koreksi antara 0,1 hingga 0,3 yang dapat mempengaruhi angka final.
BACA JUGA:Peringati Sumpah Pemuda SDN Muara Nilau Musi Rawas Gelar Lomba Fashion Show
BACA JUGA:Ini Daftar Rincian UMP 2024 di 5 Provinsi Sumbagsel
Dengan tren pertumbuhan ekonomi yang positif, pemerintah optimis bahwa kenaikan UMP dapat menjadi solusi yang adil bagi seluruh pihak terkait.