PKB Desak PDI-P Ambil Sikap

Kamis 26 Oct 2023 - 17:48 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO -  WAKIL Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Syaiful Huda turut menyoroti dinamika politik yang terjadi di PDI-P pasca Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menjadi calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto. Menurut dia, PDI-P semestinya mengambil sikap atas hal tersebut. 

 

Namun Huda tak memerinci sikap seperti apa yang mestinya diambil PDI-P. 

 

"Kalau teman-teman di PDI-P begitu saja saya kira menyikapi ini, sampai hari ini semacam ini, saya kira pilpres akan kita lalui ya dengan suasana yang kurang dinamis," kata Huda dalam diskusi di DPR bertajuk "Peran DPR Kawal Tahapan Pemilu Usai Pendaftaran Capres", Kamis (26/10/2023). 

 

Hanya saja, Huda tak menjelaskan lebih detail maksud dari suasana Pilpres yang kurang dinamis tersebut. Akan tetapi, dia meyakini PDI-P bakal mengambil sikap untuk Gibran. Dia pun meminta semua bersabar menunggu keputusan itu hingga masa penetapan calon presiden dan calon wakil presiden 2024. 

 

BACA JUGA:Ajarkan Anak Berpikir Secara Komprehensif

 

"Kita tinggal tunggu saja seperti apa nanti. Sehari dua hari ini atau mungkin sampai tanggal 13 November setelah ditetapkan," imbuhnya. 

 

Ketua Komisi X DPR ini menerangkan, pada intinya semua pihak menginginkan jalannya kontestasi Pilpres dengan dinamis. Meski diakuinya, salah satu calon yang mengikuti kontestasi ini adalah Prabowo Subianto yang beberapa kali sudah mengikuti Pilpres. 

 

Dia juga menegaskan bahwa bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden yang diusung PKB, yaitu Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar tetap kekeh membawa agenda perubahan untuk Pilpres 2024. 

Kategori :