Kita semua perlu untuk introspeksi dan berbenah diri, perihal ketidakberhasilan orang tua dalam mendidik anaknya, seperti saat ini.
Sudahkah kita meneladani nabi dalam mendidik anak? Jika tidak, mari kita jadikan nabi sebagai panutan dalam mendidik anak. Sebab, hanya dengan cara ini generasi bisa tumbuh baik.
Dalam riwayat yang lain, nabi tidak pernah mengintrogasi anak kecil ketika ia melakukan sebuah kesalahan,
“Aku (Anas bin Malik) melayani Rasulullah selama sepuluh tahun. Demi Allah! Nabi tidak pernah berkata kepadaku (karena ketidak-becusanku) “ah-dasar”, tidak pernah pula berkata kepadaku tentang sesuatu yang sudah aku kerjakan, ‘Kenapa kamu lakukan ini?’ Tidak juga berkata kepadaku tentang sesuatu ang tidak aku kerjakan, ‘Kenapa tidak kau lakukan ini?’”
BACA JUGA:Guru Muratara Apinsa Hadapi Vonis Hukuman, Kepsek : Yakin Dia Bebas
Dari beberapa penjelasan di atas, sangat tampak kasih sayang dan kelembutan nabi dalam mendidik anak-anak.
Oleh karenanya, mari kita rubah tata cara mendidik anak yang sudah kita lakukan selama ini, menjadi sesuai dengan cara nabi dalam mendidik mereka.
Dengan harapan, bisa menjadikan generasi yang baik, bijak, dan penuh kasih sayang.(*)