Bisnis Furniture Kayu Jati di Lubuklinggau, Tak Lekang Oleh Waktu

Jumat 02 Feb 2024 - 19:18 WIB
Reporter : HIKMAH
Editor : SULIS

“Kita terus menjaga keinginan konsumen yang membeli furniture kayu jati untuk mendapatkan furniture terbaik, kokoh dan tahan lama,” ujarnya.

Untuk diketahui, furniture kayu jati asal Jepara dinilai memiliki kualitas nomor satu karena usia kayunya tahan lama atau kuat, juga rapi dari segi kerapian ukiran dan ornamen ukiran di setiap sisi furniture.

Ketika masyarakat membeli furniture jati, tentu mereka mencarinya kuat dan tahan lama, selain keindahan ukirannya. Maka dari itu toko ini mendatangnkan kayu jati asli dari Jepara.

Adapun jenis ukiran dan hiasan ukiran untuk penghias furniture kayu jati terus dikembangkan untuk menarik minat konsumen.

BACA JUGA:Punya Keahlian Membordir, Pria Asal Lubuklinggau ini Raup Income Tembus Jutaan Per Hari

Adapun motif ukiran kayu jati seperti Virginia, Hongkong, Swiss, Roman, Majapahit, Mawar dan Manohara sedang tren saat ini. 

Furniture dan perabotan kayu jati di toko ini semuanya didatangkan langsung dari Jepara, kemudian dirakit dan difinishing di toko ini.

Kayu jati dikenal sebagai kayu yang kuat dan mahal jika diolah menjadi furnitur, karena furnitur kayu jati mampu bertahan hingga bertahun-tahun. Meski begitu, kayu jati sama saja dengan kayu lainnya, kayu jenis ini mempunyai kelebihan dan kekurangan tersendiri.

Dikutip KORANLINGGAUPOS.ID dari laman Dinas Kehutanan dan Perkebunan Daerah Istimewa Yogyakarta, jati merupakan salah satu jenis pohon penghasil kayu berkualitas tinggi.

BACA JUGA:Perjuangan Mbah Pait, Pertahankan Bisnis Pembuatan Arang di Lubuklinggau

Pohonnya sendiri mempunyai batang yang lurus, besar dan dapat tumbuh hingga ketinggian 30-40 meter. Jati memiliki daun berukuran besar yang akan rontok pada musim kemarau.

Jati awalnya memiliki warna emas dengan tekstur dan butiran halus. Kayu jati memiliki kandungan minyak alam dan karet yang tinggi sehingga menjadikan kayunya kuat, tahan lama dan hampir tahan terhadap segala kondisi cuaca ekstrim. Tak hanya itu, kayu jati juga tidak mudah lapuk meski tidak dirawat.

Jati termasuk dalam kategori kayu keras berbutir rapat. Kayunya memiliki ketahanan udara yang tinggi dan dapat memberikan nilai estetika jika diolah menjadi furnitur. Karena keawetan dan keindahan yang ditawarkannya, tak heran jika kayu jati dijual dengan harga yang cukup mahal dibandingkan kayu keras lainnya.

Furniture jati bisa bertahan sekitar 50 hingga 70 tahun. Selain itu, umurnya bisa lebih panjang lagi jika berada di lingkungan yang tepat dan dengan perawatan yang tepat juga. 

BACA JUGA:Rempah Asal Lubuklinggau Tembus Pasar Internasional

Inilah keunggulan furniture dari kayu jati sehingga sangat digemari banyak orang, diantaranya yaitu, memiliki ketahanan yang tinggi terhadap cuaca ekstrim, rayap dan asam, tidak mudah busuk walaupun tidak dirawat, fleksibel, mudah dipotong dan dibentuk, memiliki warna alami yang indah, tahan terhadap benturan sehingga kayu tidak mudah rusak, memiliki tingkat ketahanan yang tinggi sebagai furniture indoor maupun outdoor.(*)

Kategori :