Tips Membuat Kremesan Renyah Anti Gagal

Sabtu 06 Apr 2024 - 21:36 WIB
Reporter : HIKMAH
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.IDKremesan biasanya berbentuk seperti sarang semut yang terbuat dari olahan tepung yang digoreng kering.

Biasanya kremesan disajikan dengan ayam goreng, sehingga muncul lah menu bernama Ayam Goreng Kremes. 

Kremes sendiri, sesuai dengan namanya, memiliki tekstur yang kremes atau renyah. Namun seperti gorengan pada umumnya, jika membuat kremesan renyah dengan sembarangan, maka hasilnya tidak akan renyah dan malah lembek. 

Inilah tips-tips cara membuat kremes anti gagal dikutip KORANLINGGAUPOS.ID dari sasa.co.id.

BACA JUGA:Kuliner di Lubuklinggau, Otak-otak dan Pempek Panggang Jadi Menu Favorit di Waktu Ramadhan

 Yuk simak di bawah ini. 

1. Memilih tepung yang tepat

Pemilihan tepung yang tepat merupakan kunci utama terciptanya kremes yang renyah sempurna. Tepung terigu biasa atau tepung beras bisa jadi pilihan. Keduanya bisa memberikan hasil yang renyah dan gurih. Kamu bisa menggunakan sasa tepung bumbu serbaguna asli yang selain enak dan membuat gorengan renyah tahan lama, juga merupakan tepung bumbu vitamin pertama dan satu-satunya di Indonesia. Rasa lezat dan gurih dari perpaduan rempah-rempah, ditambah fortifikasi zinc, zat besi, vitamin B2 dan B9 serta serat pangan, membuat kremesan buatan kamu semakin nikmat sehingga kamu tidak perlu menambahkan bumbu lain saat menggoreng.

2. Gunakan bahan minyak yang tepat

Minyak goreng yang digunakan untuk menggoreng kremes juga mempengaruhi hasil akhirnya. Minyak dengan titik asap tinggi seperti minyak kelapa atau minyak jagung lebih cocok karena menghasilkan kerenyahan yang lebih lama. Soalnya minyaknya cepat panas, jadi adonan bisa cepat matang merata.

BACA JUGA:Ikan-ikan Jenis ini Cocok Dibuat Bekasam, Kuliner Khas Sumatera Selatan

3. Perbandingan tepung dan air

Bahan-bahan untuk membuat kremes sederhana saja: tepung terigu, air dan minyak. Namun cara meraciknya secara konsisten perlu ketelitian. Saat membuat adonan kremes, pastikan kamu mencampurkan tepung dan air dengan perbandingan yang tepat. Pastikan adonan tidak terlalu kental atau terlalu encer. Konsistensi yang tepat akan menghasilkan lapisan krim yang renyah dan merata.

5. Pemanasan minyak yang cukup

Sebelum menggoreng Kremes, pastikan minyak di wajan cukup panas. Hal ini akan membantu kremes cepat mengembang dan menghasilkan tekstur yang renyah tanpa perlu direndam dalam minyak terlalu lama, yang bisa mengakibatkan kremesan kamu terlalu banyak menyerap minyak dan kurang renyah.

Kategori :