Cara Menanam dan Merawat Bunga Bugenvil Agar Bisa Selalu Mekar dan Memiliki Warna Yang Cerah

Deretan Bunga Bugenvil milik warga Desa Mataram Kecamatan Tugumulyo-Foto : -MUSLIMIN

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Tanaman Bunga Bugenvil atau lebih di kenal dengan bunga kertas ini adalah salah satu tanaman bunga yang kerap di jumpai dalam perkarangan rumah dan di

taman-taman terbuka, hal ini lah yang membuat  warga Desa Mataram Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas tertarik untuk mengembangkan usaha budidaya Bunga Bugenvil ini.

Selain itu tanaman bunga bugenvil adalah tanaman bunga yang dapat  tumbuh dengan cepat dan tumbuhan ini juga menampilkan warna yang spektakuler sepanjang tahun.

BACA JUGA:Melihat Proses Pembuatan Batu Bata Berkualitas Dari Desa H Wukirsari Kabupaten Musi Rawas

Tanaman bungan bugenvil ini juga di kenal dengan memiliki bentuk batang yang kuat serta dengan durinya dan mempunyai bentuk daun yang berbentuk hati, dengan kayu penahan bunga kertas atau

bugenvil sendiri bisa tumbuh  setinggi 11 meter.

Tanaman bunga bugenvil ini memiliki beberapa corak warna yang menarik seperti warna merah muda, putih, orange, ungu, sampai warna kuning pun ada, tetapi bunga tersebut bukan lah bunga sesunggunya.

Mengapa bunga bugenvil ini juga namai dengan nama bunga kertas karena bunganya menyerupai kertas, tanaman bunga bugenvil ini juga dapat tumbuh dengan baik jika di letakkan di dalam pot yang berukuran cukup besar.

BACA JUGA:Dian Prasetio Selalu Menjadi yang Pertama Ambil Formulir Bakal Calon Bupati Musi Rawas

Tanaman bunga bugenvil ini sendiri sangat membutuhkan banyak sinar matahari, jika di letakkan di tempat yang sedikit terkena sinar matahari, maka bunganya tidak akan mekar, namun tumbuhan ini

hanya berupa tanaman merambat yang berduri.

Bunga bugenvil atau bunga kertas ini membutuhkan setidaknya enam jam akan sinar matahari setiap harinya.

Jika anda menanam bunga bugenvil ini anda membutuhkan tanah yang dapat kering dan menyerap air dengan sangat baik, bunga ini tidak suka dengan tanah yang basahnya terlalu lama.

BACA JUGA:Peringati Hari Kartini Tahun 2024 DPPKB Musi Rawas Lakukan Pelayanan KB Secara Serentak di 14 Kecamatan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan