Bagaimana Cara Minum Kopi Tanpa Membahayakan Ginjal? Begini Tipsnya dari Dokter

Bagaimana Cara Minum Kopi Tanpa Membahayakan Ginjal? Begini Tipsnya dari Dokter-Ilustrasi-Tangkapan Layar

KORANLINGGAUPOS.ID - Saat ini minum kopi menjadi salah satu kebiasaan yang paling sering dilakukan oleh kebanyakan orang, karena selain rasanya yang nikmat kopi juga memiliki berbagi manfaat kesehatan bagi tubuh, seperti dapat meningkatkan konsentrasi, memperbaiki mood, hingga mencegah beberapa jenis penyakit.

Meskipun banyak menyimpan manfaat dan jadi favorit semua orang, terdapat beberapa hal yang penting untuk diperhatikan sebelum minum kopi yaitu salah satunya dengan menghindari penggunaan gula tambahan pada kopi.

Ini disebabkan karena penggunaan gula tambahan ketika Anda minum kopi dapat memicu meningkatnya kadar kolesterol di dalam darah sehingga akan berdampak buruk pada organ ginjal.

Menurut Ketua Kolegium Urologi Indonesia dan Dokter Spesialis Urologi, Prof dr Chaidir A Mochtar, SpU(K), PhD, menyatakan bahwa dengan memberikan gula tambahan di dalam secangkir kopi bisa memicu naiknya kadar kolesterol dalam darah yang dapat berdampak buruk pada organ ginjal, sehingga sangat disarankan agar minum kopi sebaiknya menghindari penggunaan gula.

BACA JUGA:Ini 4 Waktu yang Dilarang untuk Minum Kopi Bisa Berbahaya Bagi Kesehatan, Kapan Saja?

"Yang terpenting usahakan jangan pakai gula, kan glucose is the new cholesterol, nah yang wajib dihindari itu bukan fat alias lemak tapi gulanya," ujar dr Chaidir A Mochtar.

Sementara itu, dr Chaidir A Mochtar juga menyarankan untuk minum kopi sebaiknya kurang lebih satu gelas per hari atau sesuai batas aman dan takaran yang normal.

"Ya, asalkan dalam takaran yang normal dan aman, 1 gelas sehari sudah cukup. kopi sendiri kan semacam antioksidan," tambahnya.

Berdasarkan sebuah studi menunjukkan bahwa kadar kolesterol tinggi sebagian besar dihubungkan dengan adanya masalah pada jantung, jadi jika terlalu banyak kadar kolesterol yang menumpuk di pembuluh jantung maka dapat mengakibatkan terjadinya risiko serangan jantung atau stroke.

BACA JUGA:Tenang Kamu Tetap Bisa Minum Kopi Secara Sehat, Ini 8 Tipsnya yang Patut Dicoba!

Tidak hanya itu saja, penumpukan lemak tersebut juga bisa mempengaruhi suplai darah ke bagian tubuh lainnya seperti ginjal.

Sehingga apabila terlalu banyak kolesterol yang menumpuk di pembuluh darah juga bisa menyebabkan ginjal akan lebih sulit untuk bekerja secara optimal.

Sedangkan, fungsi ginjal sendiri bergantung pada tekanan darah yang cukup, jadi setiap gangguan yang terjadi pada aliran darah ke ginjal, seperti yang disebabkan oleh penumpukan kolesterol, ini bisa mengakibatkan hilangnya fungsi ginjal dan kerusakan jaringan, seperti penyakit ginjal.

Terus simak KORANLINGGAUPOS.ID yang akan menyajikan berbagai informasi Terbaru dan menarik lainnya untuk pembaca setia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan