TK Nurul Nissa Lubuk Linggau Tingkatkan Rasa Percaya Diri Anak Melalui Bernyanyi

TK Nurul Nissa yang beralamat di Jl Kelabat No. 118 Rt 06, Kelurahan Jawa Kiri I, Kecamatan Lubuk Linggau Timur 2, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.-Foto : Hikmah-Linggau Pos.

Kegiatan ini biasa dilakukan setiap pagi di TK Nurul Nissa adalah mendengarkan lagu untuk anak-anak sambil bermain, menunggu waktu berangkat ke kelas masing-masing. 

Kepala TK Nurul Nissa Neneng Hartini melalui Yulia Wulandari, S.Pd mengatakan, kegiatan bermain sambil belajar lewat nyanyian dilakukan supaya anak-anak tidak mudah bosan.

BACA JUGA:Dihadiri Kemenag Kota, Pimpinan Pesantren se-Lubuklinggau Sepakat Meriahkan Hari Santri Nasional

BACA JUGA:Semarak HUT RI ke-79, SDN 56 Lubuk Linggau Gelar Karnaval Kemerdekaan

Dimana, lagu-lagu yang diperdengarkan adalah lagu-lagu yang sesuai dengan topik yang diajarkan.

Selain bermanfaat bagi anak, bernyanyi juga bermanfaat bagi guru dan orang tua, sehingga mereka dapat mengenali bakat menyanyi anak dan akhirnya dapat mengasah bakat jagoannya.

Untuk kegiatan belajar dan mengajar di TK Nurul Nissa setiap Senin sampai Kamis dan Sabtu dari pukul 07.45-10.00 WIB. Sedangkan Jumat pukul 07.45-09.30 WIB.

Ia menambahkan, sementara kegiatan lainnya yaitu pembiasaan keagamaan pada anak seperti, mengaji, hafalan surat-surat pendek, dan menulis huruf hijaiyah.

BACA JUGA:PAUD Al Munawar Lubuk Linggau Ajari Anak Benar dalam Wudhu Sejak Dini

BACA JUGA:SD Al Ilmu Lubuk Linggau Tanamkan Karakter Cinta Tanah Air Melalui Ekskul Bulutangkis

"Semoga TK Nurul Nissa tetap berjaya dan semakin banyak dikenal masyarakat. Lulusan dari sini, anak-anak mendapatkan ilmu yang bisa mereka terapkan di lingkungannya," harapnya.

TK Nurul Nissa mengusung visi, berperan aktif dalam program mencerdaskan membangun karakter, keimanan, ketaqwaan dan nasionalis, bangsa.

Dengan misi menjadikan sekolah sebagai lembaga pendidikan yang berkomitmen membimbing anak didik terutama menggali potensi diri, bakat dan kreatifitas anak secara optimal.

Tujuan dari sekolah anak usia dini tersebut ialah, mengajarkan pada anak cara belajar efisien, efektif, presisten berpikir cerdas, cermat bertindak cekatan, peka terhadap lingkungan dan cinta tanah air.

BACA JUGA:Mau Daftar Kuliah di Unhan, Gratis dan Lulus Berpangkat Letnan Dua? Berikut Syaratnya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan