Tingkatkan Pelayanan Dibidang Adminduk Bupati Musi Rawas Tambah Peralatan Disdukcapil

Petugas Disdukcapil Kabupaten Musi Rawas sedang memberikan pelayanan Gertak di salah satu desa yang ada di Kabupaten Musi Rawas-Foto : -Dokumen Disdukcapil

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud begitu konsentrasi untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Untuk meningkatkan pelayanan  di bidang adminitrasi kependudukan (Adminduk) pada tahun ini Bupati Musi Rawas, menambah peralatan teknologi informasi untuk mendukung  pelayan Adminduk diantaranya seperti Personal Computer (FC), Laptop, printer untuk mencetak KTP dan printer untuk mencetak adminduk lainnya.

Tidak hanya itu ruang pelayanan Adminduk juga direhab total.

Biaya operasional untuk melaksanakan gerakan cetak di tempat (Gertak) juga ditambah di APBD Perubahan tahun angggaran 2024.

BACA JUGA:Kabupaten Musi Rawas Ada Potensi Sumur Minyak Baru Pertamina Lakukan Survei Seismik

BACA JUGA:Mendapatkan Nilai Terbaik Bidang Pelayanan Publik Sekjen Ombudsman RI Kunjungi Kabupaten Musi Rawas

Sehingga petugas Disdukcapil tidak kesulitan lagi ketika akan turun ke desa-desa untuk melaksanakan  gertak.

Plt Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Kgs Muhammad Effendi Fery mengatakan bahwa Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud menginginkan memberikan pelayanan terbaik dan cepat kepada masyarakat.

Untuk itulah Bupati Hj Ratna Machmud mendorong Disdukcapil untuk gencar melakukan pelayanan dengan turun langsung ke desa agar masyarakat desa mudah untuk mengurus Adminduk mereka tidak perlu lagi ke kantor Disdukcapil.

Masyarakat yang ingin mengurus Adminduk sekarang lebih dipermudah karena petugas Disdukcapil siap  datang ke desa.

BACA JUGA:Musi Rawas Terapkan Sertifikat Tanah Elektronik, Ini Manfaat dan Dampak Positifnya

BACA JUGA:Minta Bantuan Kementerian Kominfo Daerah Blank Spot di Kabupaten Musi Rawas Berkurang

Untuk itu Fery meminta kepada kepala desa (Kades) untuk mengirimkan surat ke Disdukcapil agar akan dijadwalkan untuk dilaksanakan gertak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan