Keluarga Korban Mahasiswi Aborsi Minta Kasusnya Tak Diekspose Polisi

Ilustrasi Kaki Mayat--

SUMSEL, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO   - Masih ingat dengan kasus mahasiswi Universitas Sriwijaya atau UNSRI meninggal karena aborsi? Keluarga korban mahasiswi inisial RF itu meminta agar perkara ini tidak diekspos polisi. Permintaan ini disampaikan kepada Plh Kasat Reskrim sekaligus Kasi  Humas Polres Ogan Ilir Iptu Herman, Senin (4/12/2023).

Sebagaimana diketahui, dalam perkara ini polisi menetapkan tersangka yang tak lain pacar RF yakni Diat Putra Nurkesuma. 

Sebelumnya polisi berencana menggelar press rilis kasus aborsi yang terjadi pada pertengahan November 2023 lalu.

Kepastian penyebab RF meninggal dunia terungkap setelah Polisi meminta keterangan dari tersangka Diat Putra Nurkesuma.

Menurut Herman, tersangka menerangkan bahwa RF diketahui hamil pada awal November 2023.

BACA JUGA: Firasat Sang Ibu Sebelum Anak Gadisnya Ditemukan Tak Bernyawa

Tersangka lalu meminta RF menggugurkan kandungan dengan mengonsumsi obat yang dibeli secara online.

Obat tersebut dikonsumsi bersama dengan minuman bersoda  Kamis 16 November 2023 petang sekitar pukul 16.00 WIB.

Keesokannya atau pada Jumat dini hari, karta Iptu Herman, korban merasakan sakit luar biasa di bagian perut hingga mengalami pendarahan di kontrakan Diat.

RF lalu dinyatakan meninggal dunia dan jasadnya dibawa pulang ke kampung halamannya Kota Padang provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Sementara tersangka Diat beserta sejumlah barang bukti berupa kemasan obat penggugur kandungan dan handphone untuk memesan obat tersebut telah diamankan ke Polres Ogan Ilir.

Saat ini pacar RF yaitu Diat Putra Nurkesuma yang baru berusia 23 tahun resmi menjadi tersangka setelah Polres Ogan Ilir merampungkan gelar perkara.

BACA JUGA:Masuk Bui Gara-gara Beli Handphone Curian Depan TOM Lubuklinggau

Kapolres Ogan Ilir AKBP H Andi Baso Rahman mengatakan dari mahasiswa bernama diet Putra Nur Kusuma itu disita barang bukti berupa obat penggugur kandungan yang dibeli secara online, kemasan paket obat, dan sebuah botol minuman bersoda yang turut dikonsumsi RF.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan