Ini Rencana Aksi Atasi Konflik Manusia dan Gajah di Habitat Benakat Semangus
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Mura, Teddy Laszuardy, ST. M.Si-Foto : Dokumen Pribadi-
BACA JUGA:Hama WBC Belum Terkendali Petani di Air Satan Belum Berani Tanam Padi
Kepada Masyarakat terutama desa desa yang berdekatan dengan Kantong Habitat Gajah Benakat Semangus dapat lebih berhati hati lagi beraktifitas di sekitar lokasi kantong habiat gajah dan apabila bertemu dengan kawanan gajah lebih baik menghindar mengamankan diri dan tidak menimbulkan kegaduhan / keributan yang dapat menimbulkan kepanikan dan kemarahannya kawanan gajah.
Kepada masyarakat terutama warga desa yang berdekatan dengan Kantong Habitat Gajah Benakat Semangus juga diharapkan agar tidak bertindak gegabah di lapangan, karena Gajah Sumatera merupakan satwa yang hampir punah dan dilindungi oleh Peraturan Pemerintah.
Pemerintah Kabupaten Musi Rawas tetap akan melakukan koordinasi dengan BKSDA Sumatera Selatan selaku Instansi yang mempunyai wewenang langsung dalam penanganan satwa liar dan satwa yang dilindungi.