Memasuki Musim Penghujan Petani di Desa Mataram Musi Rawas, lakukan Persiapan Lahan Untuk Tanam Padi

Umbar kumanto saat melakukan pembajakan lahan persawahan miliknya, di Desa Mataram Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas-SumberFoto : MUSLIMIN-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID- Memasuki musim penghujan, Petani di Desa Mataram Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas, saat ini mulai melakukan pengolahan sawahnya untuk menanam padi.

Terlihat beberapa petani di desa mataram mulai melakukan pengolahan lahan dengan menggunakan mesin traktor untuk mengolah tanah di sawah mereka, sebagian petani juga sudah melakukan pembibitan padi.

Desa Mataram sendiri dapat dikategorikan sebagai salah satu lumbung padi di Kabupaten Musi Rawas, karena mayoritas Masyarakatnya merupakan petani padi sawah, yang mampu menghasilkan atau panen padi dua kali dalam setahun.

Umbar kumanto salah satu petani padi di Desa Mataram yang sempat diwawancarai menyampaikan dirinya bersama dengan para petani di Desa Mataram  saat ini sudah mulai melakukan persiapan sawah, sambil menunggu bibit padi siap untuk ditanam.

BACA JUGA:Diberdayakan BRI, Petani Mangga Bondowoso Mampu Perluas Lahan dan Tingkatkan Taraf Hidup

BACA JUGA:Sampah Menumpuk, Irigasi Wonokerto Tugumulyo Jebol Bikin Petani Musi Rawas Komplain

Dirinya juga menambahkan jika pada musim tanam sebelumnya dirinya termasuk gagal panen karena serangan hama, Tungro, wereng batang coklat, ditambah lagi dengan serangan hama tikus, jadi lengkaplah sudah hamanya, jelasnya kepada KORANLINGGAUPOS.ID. Sabtu 30 November 2024.

Berbagai upaya sudah dilakukan untuk mencegah atau mengatasi hama tersebut namun masih saja hama menyerang  tanaman padi kami, bahkan apa yang sudah disarankan oleh PPL dan POPT, juga sudah kami lakukan, sepertinya memang musim nya hama, karena tidak hanya di desa ini saja tetapi di Desa lain juga seperti itu.

Biasanya dengan luas lahan seperempat Bahu itu jika normal mendapatkan sekitar 36 karung gabah namun pada musim kemarin itu hanya dapat hasilnya itu 10 karung,  jadi banyak sekali kurangnya hasil panen tersebut.

“Ya mungkin sebatas ini rezeki yang Allah SWT berikan kepada kita mas, yang penting kita sudah berusaha melakukan yang terbaik.

BACA JUGA:Pemerintah Putihkan Hutang KUR Bagi Petani, Begini Penjelasan Anggota DPR RI H Fauzi Amro

BACA JUGA:Pemuda Merapat, Pemerintah Buka Program Petani Milenial 2024, Gaji Rp10 Juta Per Bulan, Ini Cara Daftarnya

Kalau untuk hasilnya itu hanya yang diatas yang memberikan”, Ucapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan