Ada Keluarga yang Menghubungi, Mayat yang Ditemukan Warga di Sungai Desa Bingin Jungut Ternyata Warga Lampung
Anggota Polsek Muara Kelingi saat mengevakuasi mayat yang ditemukan warga di pinggiran sungai musi di Desa Bingin Jungut Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas (Mura), Kamis 24 April 2025 - Foto : Dok Polres Mura -
MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Mayat laki-laki yang ditemukan warga di pinggiran sungai musi di Desa Bingin Jungut Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas (Mura), diklaim keluarganya warga Lampung.
Kapolres Mura, AKBP Agung Adhitya Prananta SH, SIK, MH, melalui Kapolsek Muara Kelingi, Iptu Suhendra membenarkan informasi ini.
"Identitas lengkapnya belum tahu. Cuma tadi sore ada orang yang menghubungi dan mengaku keluarganya. Dia menyebut korban warga Lampung," ungkap Kapolsek.
Saat ini jelas Kapolsek, keluarga mengaku sedang dalam perjalanan menuju Kota Lubuk Linggau.
BACA JUGA:Heboh! Warga Temukan Mayat Tanpa Identitas di Sungai Musi, Ini Ciri-cirinya
BACA JUGA:Mayat Mr X Ditemukan di Desa Bingin Jungut Musi Rawas Punya Tato Mawar di Lengan Kanan
"Kita belum tahu pastinya. Nanti setwlah keluarga yang mengklaim ini datang baru kita tahu. Saat ini menurut keterangan mereka masih dalam perjalanan menuju kesini," jelas Kapolsek.
Sebelumnya Kapolsek Muara Kelingi, Iptu Suhendra menjelaskan berdasarkan keterangan kades yang disampaikan oleh saksi, mayat tersebut ditemukan dalam posisi badan menghadap kebawah (telungkup), berjenis kelamin laki-laki dengan kondisi mayat tidak menggunakan pakaian sehelaipun.
Sekitar pukul 19.30 WIB, personel tiba dilokasi melakukan evakuasi bersama petugas kesehatan Puskesmas Muara Kelingi dan warga Desa Bingin Jungut, dengan bantuan menggunakan perahu motor, menuju lokasi titik mayat ditemukan, lalu dengan cara menarik tali yang sudah diikat oleh warga yang melihat pertama kali, menuju lokasi tempat MCK warga untuk mempermudah evakuasi dengan jarak lebih kurang 300 meter.
Sekitar pukul 20.45 WIB, jenazah dibawa ke Puskesmas Muara Kelingi, kemudian tiba di Puskesmas Muara Kelingi, sekitar pukul 21.30 WIB identitas mayat belum diketahui dan belum ada pihak keluarga yang datang.
BACA JUGA:Hasil tes Urine 6 Tersangka Kasus Penemuan Mayat di Lubuk Linggau Positif Konsumsi Narkoba
"Sekitar pukul 22.00 WIB, karena fasilitas alat dan belum ada kamar jenazah, maka pihak Puskesmas merujuk jenazah ke RS Siti Aisyah Kota Lubuk Linggau," jelasnya.
Dari hasil pemeriksaan dilokasi kejadian yang dilakukan personel, jenazah berjenis kelamin laki-laki, berusia lebih kurang 30 tahun, rambut Ikal pendek, perawakan sedikit gemuk, tinggi lebih kurang 170 cm dan ada tato bunga mawar ditangan sebelah kanan. Saat di temukan jenazah tersebut berada di dalam pinggiran aliran Sungai Musi, Desa Bingin Jungut yang mana ulu terdekat aliran sungai tersebut yakni Desa Mambang, Desa Lubuk Tua dan Lubuk Muda serta Kelurahan Muara Kelingi.