4 Kiat Membentuk Generasi Bijak Finansial: Pentingnya Mengajarkan Anak Menabung Sejak Dini
Anak-anak yang masih kecil bisa diajak untuk menabung melalui celengan-Foto : Dok. Pinterest -
KORANLINGGAUPOS.ID – Dalam era digital yang penuh dengan kemudahan transaksi dan konsumsi cepat, menanamkan kebiasaan menabung sejak dini kepada anak didik menjadi semakin penting.
Hal ini karena finansial harus dimulai sejak anak-anak agar mereka tumbuh menjadi individu yang bijak dalam mengelola keuangan.
Oleh karena itu, pentingnya mengajarkan anak didik menabung sejak dini, ada beberapa hal yang wajib orang tua terapkan.
Para pendidik dan psikolog anak menyarankan berbagai metode efektif untuk mengajarkan anak tentang pentingnya menabung:
BACA JUGA:Segini Idealnya Menyimpan Uang di Rekening Bank, Berikut Cara Menabung yang Benar
BACA JUGA:Menabung Emas, Pilihan Investasi Aman dan Menguntungkan di Tengah Ketidakpastian Ekonomi
1. Memanfaatkan Celengan sebagai Langkah Awal
Anak-anak yang masih kecil bisa diajak untuk menabung melalui celengan.
Misalnya, mereka dapat memilih celengan berbentuk karakter favorit atau desain yang menarik agar lebih bersemangat dalam menyimpan uang.
2. Membuat Sistem Insentif
Untuk menambah motivasi, orang tua atau guru dapat memberikan insentif kecil, seperti memberi tambahan uang tabungan jika anak mencapai jumlah tertentu.
Strategi ini akan membantu mereka memahami bahwa menabung memiliki manfaat jangka panjang.
BACA JUGA:Kisah Haru Kakek Sanusi, Naik Haji di Usia 100 Tahun Berkat Menabung 70 Tahun
BACA JUGA:Tips Cerdas Menabung lagi Pasca Lebaran