Partai Golkar dan Gerindra Bersaing Ketat Rebut Kursi Ketua DPRD Sumsel

Partai Golkar dan Gerindra bersaing merebut kursi Ketua DPRD Sumsel.-Foto: tangkap layar sumeks.co-

PALEMBANG, KORANLINGGAUPOS.ID - Periode 2019-2024 lebaga legislatif Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dipimpin Partai Golkar Sedangkan tiga partai lainnya, yaitu PDIP, Gerindra, dan Demokrat, menempati posisi wakil ketua.

Dikutif dari SUMEKS.CO, saat ini Partai Golkar dan Gerindra bersaing ketat merebut kursi Ketua DPRD Sumsel dengan selisih suara 64, namun persentasenya tetap sama yaitu 15,27 persen. 

Berdasarkan data real count dari pemilu2024.kpu.go.id pada Minggu 25 Februari 2024 pukul 11.00 WIB, 66,47 persen atau 17.271 TPS telah tercatat dari total 25.985 TPS.

Dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) terbaru, suara Demokrat berada di posisi kelima dengan selisih nyaris 13.842 ribu suara dari PDIP yang menempati posisi keempat.

BACA JUGA:Bawaslu Awasi Pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang

Golkar mendapatkan suara terbanyak, diikuti oleh Gerindra, NasDem, dan PDIP. Di posisi lebih rendah dari PDIP, Demokrat dan PKB memiliki peluang untuk menyalip pada akhir penghitungan suara.

Berikut adalah daftar persaingan suara Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD Sumsel berdasarkan wilayah :

1. Golkar 335.557 suara atau 15,27%

2. Gerindra 335.493 suara atau 15,27%

3. NasDem 245.742 suara atau 11,19%

4. PDIP 240.468 suara atau 10,95%

5. Demokrat 226.626 suara atau 10,32%

BACA JUGA:Ramai Dibahas Selidiki Kecurangan Pemilu 2024, Lalu Apa Hak Angket? Ini Cara Pengajuan dan Penjelasannya

6. PKB 207.310 suara atau 9,44%

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan