Bahas Rapeda Tentang Pengelolaan Sampah, Pansus III Study Tiru ke Muara Bungo

Wansari-Foto : Dokumen Pribadi-

LUBUK LINGGAU- Ketua Panitia Khusus (Pansus) III DPRD Kota Lubuk Linggau, Wansari mengatakan setelah Pansus dibentuk, masing-masing Pansus mulai melaksanakan tugasnya.

"Hari Senin 11 November 2024 Raperda disampaikan dalam rapat paripurna. Kemudian dibentuk Pansus untuk membahas Raperda inisiatif DPRD," katanya kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Kamis 14 November 2024.

Pansus III yang membahas rancangan peraturan daerah (Raperda) Tentang Pengelolaan Sampah pekan depan akan melakukan study tiru ke daerah yang telah memiliki Perda tentang Pengelolaan Sampah. 

"Saat ini kita menggali dulu tentang materi Raperda dengan daerah lain yang telah menerapkan Perda Pengelolaan Sampah. Koordinasi dengan daerah yang sudah mengesahkan Perda Tentang Pengelolaan Sampah," jelasnya.

 BACA JUGA:Bersihkan Kota Dari Sampah DLH Jadwalkan Dua Kali Angkut Perhari

BACA JUGA:Soal TPA Sampah Ilegal Begini Tanggapan Dinas Lingkungan Hidup

Direncanakan akan stundi tiru ke Kabupaten Muara Bungo Provinsi Jambi. Pasalnya daerah tersebut sudah menerapkan Perda Tentang Pengelolaan Sampah.

"Kalau kita lihat kotanya lumayan bersih. Kita study ke tempat yang lebih baik dari kita," jelasnya.    

Sembari menambahkan direncanakan study tiru pekan depan.

Kemudian akan dibahas bersama dinas terkait dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Lubuk Linggau agar Perda efektif. Dan juga dibahas bersama konsultan Raflesia Bengkulu.

 BACA JUGA:Manfaatkan TPS Hilangkan Tumpukan Sampah

BACA JUGA:Solusi Kreatif dari Program Green Action PLN Peduli Sediakan Mesin Penampung Daur Ulang Sampah

Raperda Tentang Pengelolaan Sampah mengatur mengenai pengelolaan sampah, waktu membuang sampah. Dan sanksi bagi yang membuang sampah sembarangan. 

"Perusahan bagaimana cara mengolah sampah. Kerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup waktu pengambilan sampah. Dengan masyarakat juga karena sampah ini tidak mungkin diangkut setiap menit," jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan