Nokia HMD Skyline Terbaru 2024, Hp Premium yang Bawa Kamera 108MP dan Layar OLED 120Hz

Senin 03 Jun 2024 - 10:20 WIB
Reporter : SAHRIL PADILAH
Editor : SAHRIL PADILAH

KORANLINGGAUPOS.ID - HMD, perusahaan yang dikenal dengan Hp Nokia, bersiap meluncurkan produk terbaru 2024 nya yang berfokus pada segmen premium. Hp tersebut diberi nama Skyline dan dijadwalkan rilis pada bulan Juli mendatang.

Nokia HMD Skyline digadang-gadang sebagai salah satu perangkat kelas atas dibandingkan produk HMD dan Nokia sebelumnya.

Hal ini dilihat dari banderolnya yang diperkirakan mencapai €520 atau sekitar Rp8,4 juta. 

Nokia HMD Skyline akan hadir dengan RAM 8GB dan penyimpanan 256GB, tersedia dalam warna hitam, serta mendukung penggunaan dua kartu SIM secara bersamaan.

BACA JUGA:Ingin Beli HP Tapi Dana Hanya Rp1 Juta Tenang! Berikut 5 Rekomendasi HP Murah 2024 Brand Nokia

Bocoran yang beredar juga menyebutkan jika Skyline punya nomor model TA-1688, diduga kuat, Hp ini adalah perangkat yang sebelumnya memiliki kode nama Tomcat. 

Jika benar, maka Skyline kemungkinan besar akan dibekali dengan layar sentuh FHD+ OLED dengan refresh rate 120Hz dan ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2. 

Untuk urusan fotografi, HMD menyematkan tiga kamera belakang pada Nokia HMD Skyline ini.

Sensor utama yang beresolusi 108MP, disusul dengan kamera ultrawide 8MP (perkiraan), dan kamera makro atau depth sensor 2MP, sementara untuk kebutuhan selfie, terdapat kamera depan 32MP. 

BACA JUGA:7 Rekomendasi Hp Nokia Terbaru 2024, Tampil Lebih Keren dengan Spesifikasi Unggulan

Skyline dibekali dengan baterai berkapasitas 4900 mAh yang mendukung pengisian cepat 33W.

Hp ini juga mengantongi sertifikasi IP67 yang menandakan tentang ketahanan terhadap debu dan air. 

Menariknya, Nokia HMD Skyline langsung menjalankan sistem operasi Android 14 sejak awal dan dilengkapi sensor sidik jari di bawah layar serta speaker stereo. 

Selain Nokia HMD Skyline, HMD dikabarkan sedang  mempersiapkan perangkat lain bernama Nighthawk. 

BACA JUGA:6 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Tahun 2024, Samsung, Oppo, Hingga Nokia

Kategori :