Apakah Kamu Sudah Terdaftar jadi Pemilih Pilkada Serentak 2024, KPU Musi Rawas: Cek Disini

Jumat 12 Jul 2024 - 21:54 WIB
Reporter : MUHAMMASD YASIN
Editor : SULIS

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Hingga Jumat sore tanggal 12 Juli 2024 masih ada dua kecamatan lagi yang belum selesai melakukan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) dilakukan oleh Pantia Pendaftaran pemilih (Panterlih).  

"Kami menunggu 2 kecamatan lagi yang belum selesai. Kecamatan BTS Ulu 97,4 persen, Muara Beliti 97,4 persen," kata Komisioner KPU Divisi Data Akhmad Sukur kepada KORANLINGAUPOS.ID, Jumat 12 Juli 2024.

Menurutnya hasil Coklit akan dibahas dalam rapat pleno untuk ditetapkan menjadi Daftar Pemilih Sementara (DPS).

Lalu DPS dilakukan pencermatan.

BACA JUGA:Pilkada Musi Rawas : Fauzi Amro Ungkap Calon yang Potensial Dapat Dukungan NasDem

Kemudian ditetapkan menjadi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP).

Selanjutnya dilakukan pencermatan lagi baru kemudian menjadi Daftar Pemilih Tetap  (DPT).

Setiap tahapan pencermatan diumumkan di wilayah Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing.

Tujuannya kalau ada warga yang belum masuk karena pemilih baru maka akan dimasukan.

BACA JUGA:Pilkada Lubuklinggau Diikuti 3 Pasang Calon, Siapa yang Kuat?

Atau ada yang meninggal dunia sehingga data dikeluarkan dari DPT.

Akhmad Syukur menyebut total pemilih Kabupaten Musi Rawas 304. 981 jiwa.

Berdasarkan jadwal dan tahapan Pilkada pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih dimulai dari tanggal 31 Mei hingga 23 September 2024.

Akhmad Syukur menyebutkan program coklit berdasarkan kecamatan:

  1. Kecamatan BTS Ulu realisasi 98 persen jumlah TPS 50
  2. Kecamatan Muara Beliti jumlah realisasi 97,4 persen TPS 43
  3. Kecamatan Jayaloka realisasi 100 persen, jumlah TPS 28
  4. Kecamatan STL Ulu Terawas realisasi 100 persen, jumlah TPS 50
  5. Kecamatan Purwodadi realisasi 100 persen, jumlah TPS 25
  6. Kecamatan Suka Karya realisasi 100 persen, jumlah TPS 23
  7. Kecamatan  Tugumulyo realisasi 100 persen, dengan jumlah TPS 70
  8. Kecamatan Muara Lakitan realisasi 100 persen, jumlah TPS 63
  9. Kecamatan Muara Kelingi realisasi 100 persen jumah TPS  69
  10. Kecamatan Selangit realisasi 100 persen jumlah TPS 32
  11. Kecamatan Megang Sakti realisasi 100 persen jumlah TPS 85
  12. Kecamatan Tiang Pumpung Kepungut realisasi 100 persen jumlah TPS 22
  13. Kecamatan Sumber Harta realisasi 100 persen, jumlah TPS 30
  14. Kecamatan Tuah Negeri realisasi 100 persen, jumlah TPS 40

BACA JUGA:PKS Resmi Usung Ratna Machmud – Suprayitno di Pilkada Musi Rawas 2024

Kategori :