SDN 57 Lubuklinggau Jadikan Ekskul Sebagai Wadah Penyalur Minat dan Bakat

Selasa 23 Jul 2024 - 15:57 WIB
Reporter : HIKMAH PUTRI
Editor : HIKMAH PUTRI

KORANLINGGAUPOS.ID -  SDN 57 Lubuklinggau merupakan salah satu satuan pendidikan tingkat sekolah dasar yang beralamat di Jl Yos Sudarso, Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Lubuklinggau Selatan 2, Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Diketahui, SDN 57 Lubuklinggau telah berdiri sejak 2005 yang saat ini dipimpin oleh Hj Mariani, S.Pd. SD.

SDN 57 Lubuklinggau memiliki visi, terwujudnya peserta didik yang beriman berakhlak berkarakter, cerdas dan inovatif.

BACA JUGA:Bangga, Siswa SDN 59 Lubuklinggau Juara 1 O2SN dan Melaju ke Provinsi

Berdasarkan visi diatas maka SDN 57 Lubuklinggau menyusun misi sebagai berikut, terbentuknya peserta didik yang religius, mewujudkan kecerdasan yang berprestasi, membangun tingkat keadilan dan kerja sama yang baik, meningkatkan rasa tanggung jawab terhadap sesama dan warga sekolah.

Selasa 23 Juli 2024, saat diwawancarai KORANLILNGAGUPOS.ID, Hj Mariani menyatakan sekolah yang ia pimpin tersebut aktif dalam ekstrakurikuler pramuka dan seni tari.

Dimana, sebanyak 180 siswa dipersilahkan untuk mengembangkan bakatnya melalui ekstrakurikuler yang telah difasilitasi sekolah.

BACA JUGA:SDN 15 Lubuklinggau Gelar MPLS Kenalkan Siswa dengan Lingkungan Baru

"Adapun pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler tari dibimbing Ria Yuniati, S.Pd. Sedangkan untuk ekstrakurikuler pramuka dibimbing Yunisa dan Adam," ujar Hj Mariani.

Dengan mengikuti kegiatan ekstrakurikuler diharapkan siswa dapat menyalurkan minat dan bakatnya yang mungkin tidak tampak atau terekspresikan dalam kegiatan belajar mengajar namun sangat bermanfaat bagi siswa.

Menurut Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, kegiatan ekstrakurikuler mempunyai tujuan utama sebagai berikut, antara lain dapat meningkatkan dan memperluas pengetahuan siswa, membantu siswa mengenali hubungan antara berbagai mata pelajaran sekolah.

BACA JUGA:SDN 11 Lubuklinggau Gelar MPLS Selama Dua Pekan

Kemudian sebagai media untuk menyalurkan bakat dan minat siswa, salah satu langkah menuju pembangunan manusia holistik, menyebarkan minat dan bakat peserta didik untuk berlatih ke arah yang positif.

Dengan tujuan di atas, kegiatan ekstrakurikuler sekolah diharapkan dapat memberikan manfaat seperti, membentuk karakter positif peserta didik sesuai minat dan bakatnya, menjadikan siswa lebih aktif agar tidak minder atau pemalu.

Mendidik siswa agar dapat bersosialisasi dengan baik, mengajarkan untuk dapat bekerja sama dalam tim dan kelompok, mendidik menjadi pribadi yang disiplin dan berkomitmen, membantu mengasah dan meningkatkan bakat dan kemampuan siswa.

Kategori :