Catat Inilah 4 Makanan yang Cocok untuk Merawat Gigi Sensitif

Senin 26 Feb 2024 - 14:30 WIB
Reporter : SAHRIL PADILAH
Editor : SAHRIL PADILAH

KORANLINGGAUPOS.ID - Menikmati berbagai jenis makanan dan minuman dengan nyaman tanpa rasa khawatir, tentu menjadi impian bagi banyak orang.

Namun sayangnya, bagi kalian yang memiliki gigi sensitif, mengonsumsi makanan tertentu bisa menjadi tantangan yang cukup memilukan.

Pasalnya, kalian yang memiliki gigi sensitif  harus sangat selektif saat menjalani kehidupan sehari-hari, terutama saat memilih makanan dan minuman.

Meski demikian jangan khawatir, ada berbagai makanan yang dapat membantu merawat gigi sensitif kalian dan menghindari ketidaknyamanan.

BACA JUGA:Bukan Hanya Menguatkan Rasa dan Aroma Makanan, 7 Manfaat Tersembunyi Daun Bawang

Dikutip dari berbagai sumber berikut 4 makanan yang cocok untuk merawat gigi sensitif kalian.

1. Sayuran Berdaun Hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam, kale, dan collard greens mengandung banyak kalsium dan vitamin K, yang penting untuk kesehatan gigi dan tulang.

Selain itu, sayuran berdaun hijau juga rendah asam, sehingga cocok untuk gigi sensitif yang rentan terhadap kerusakan email gigi.

BACA JUGA:5 Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi Secara Bersamaan, Dapat Memicu Keracunan

2. Buah-buahan Lunak

Buah-buahan yang lunak dan tidak terlalu asam, seperti pisang, semangka, dan pir, merupakan pilihan yang baik bagi mereka yang memiliki gigi sensitif.

Buah-buahan ini tidak akan menyebabkan sensitivitas gigi yang lebih tinggi, sehingga aman dikonsumsi tanpa rasa tidak nyaman.

3. Almond

BACA JUGA:7 Makanan dan Minuman yang Tidak Boleh Dikonsumsi Setelah Makan Durian

Kategori :