Petani Alpukat Desa Tamba Asri Berbagi Tips Atasi Serangan Hama

Salah satu tanaman Alpukat yang diserang Hama mengakibatkan daun tanaman Alpukat menjadi rusak -Foto : Muslimin/Linggau Pos-

BACA JUGA:Musim Kemarau di Sumsel Juli dan Agustus 2024 Dipengaruhi El Nina, Tetap Masih Akan Ada Hujan

Selain penyakit jamur akar ada juga ulat kipat cricula, hama yang memiliki ciri-ciri seperti berwarna hitam dan memiliki spot berwarna putih untuk kepompong terdapat jaringan berwarna putih (cluster) yang menempel pada daun.

Jika tanaman Alpukat di serang ulat kipat cricula, maka daun akan seperti terpotong, apabila dilihat secara seksama, terlihat seperti ada bekas gigitan.

Jika tidak diatasi akan mengakibatkan daun tanaman Alpukat menjadi habis atau gundul.

Ulat kipat cricula tidak membuat tanaman mati, namun akan membuat pertumbuhan tanaman Alpukat menjadi lambat. Bahkan tanaman Alpukat akan lambat berbuah.

BACA JUGA:Harga Kakao Dunia Melambung Petani Kakao Musi Rawas Tersenyum Lebar

Selain itu ada juga hama lalat buah, untuk ciri-cirinya itu memiliki sayap transparan, sedangkan tubuh dan perutnya berwarna kuning. 

Telur lalat buah biasanya menempel di luar buah, namun jika menetas akan muncul ulat yang masuk kedalam buahnya.

Lama kelamaan buah akan menjadi rontok karena busuk.

Jika buah sudah busuk dan jatuh ketanah, ulat akan keluar dari dalamnya, setelah seminggu ulat ini akan berubah menjadi lalat lalu menempel kembali pada buah Alpukat yang masih bagus.

Akibatnya buah Alpukat habis karena busuk. Selain itu juga membuat panen menjadi gagal yang artinya petani akan mendapatkan kerugian maka dari itu segera atasi dengan cepat dan tepat hama ini.

BACA JUGA:DPPPA Provinsi Sumsel akan Turun Ikut Dampingi Bunga

Untuk pengendalian hama bisa menggunakan Insektisida. Cara pengendalian yang pertama itu menggunakan insektisida, biasanya tehnik ini sering diterapkan dipetani pada penyakit buah Alpukat untuk ulat kipat, hama yang membuat daun dan buah menjadi rontok.

Pastikan insektisida yang digunakan mengandung monokrotofos, jika tidak ditemukannya senyawa sepermetein juga bisa dijadikan sebagai bahan alternatif yang lainnya.

Salah satu produk insektisida yang dianjurkan itu seperti cymbush dan azodrin, untuk penggunaan bahan ini tidak boleh sembarangan karena dosis yang digunakan harus tepat. Setelah itu semprotkan pada tanaman buah alpukat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan