Arah Dukungan PKB di Pilkada Musi Rawas, Sebut Nama Ratna Machmud dan Dian Prasetio

Ketua DPC PKB Kabupaten Musi Rawas, Muchpianto-Foto : Dokumen-Linggau Pos

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID – Belum lama ini Bupati Musi Rawas (Mura) menyebut sudah mengantongi surat tugas dari DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk Pilkada Musi Rawas 2024.

Meski demikian, saat KORANLINGGAUPOS.ID mengkonfirmasi Ketua DPC PKB Kabupaten Musi Rawas, Muchpianto Selasa 2 Juli 2024 ia mengaku belum tahu arah dukungan PKB di Pilkada Kabupaten Musi Rawas. 

"Namun demikian apapun keputusan DPP PKB siap melaksanakan," kata Muchpianto, kemarin. 

Menurut Muchpianto hingga saat ini dirinya selaku Ketua DPC PKB Kabupaten Musi Rawas belum dapat surat tembusan dari DPP PKB dan juga belum terima perintah dari DPP PKB. 

BACA JUGA:Ratna Machmud dan Rodi Wijaya Dapat 'Restu' PKB

"Kita bekerja sesuai aturan saja. Hingga kini kami belum terima perintah dari DPP PKB ke mana arah dukungan PKB di Pilkada Musi Rawas," ungkapnya. 

Namun demikian pria yang akrap disapa Yanto tidak menampik ada Hj Ratna Machmud selaku bakal calon (Balon) Bupati Musi Rawas telah menerima surat tugas tahap satu dari DPP PKB. 

Namun secara tertulis maupun lisan belum ada pemberitahuan kepada dirinya selaku Ketua DPC PKB kabupaten Musi Rawas. 

"Memang benar itu (Ratna Machmud) sudah terima surat tugas tahap satu, saya tahunya dari berita, tapi belum ada pemberitahuan ke saya selaku ketua DPC PKB," akunya. 

BACA JUGA:Diam-Diam Ratna Machmud Dapat Surat Tugas dari PKB Untuk Mencari Parpol Koalisi

Selain Hj Ratna Machmud, Yanto mengaku belum tahu siapa saja yang mendapatkan surat tugas atau rekomendasi tahap satu dari DPP PKB. 

Yanto mengaku heran apakah kandidat tidak membutuhkan mesin partai di daerah sehingga tidak perlu memberi tahu ke DPC PKB Kabupaten Musi Rawas. 

Namun demikian Yanto yakin belum adanya pemberitahuan kepada dirinya selaku Ketua DPC PKB mungkin karena belum final dukungan PKB ke Hj Ratna Machmud. 

"Mungkin nanti setelah final sudah ada pasangan, sudah ada koalisi Parpol lengkap baru dikasih tahu dan kemudian rapat bersama Parpol koalisi untuk membahas strategi kemenangan. Karena surat tugas tersebut belum berpasangan. Kita positif thiking saja, mungkin belum sempat," ucapnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan