Dinas Perkim Musi Rawas Investigasi Kebakaran di 2 Desa

Tim dari Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Musi Rawas sudah melakukan investigasi musibah kebakaran rumah Haryanto warga Dusun 2 warga Desa Tegalsari Kecamatan Megang Sakti dan rumah Amirullah warga Desa Muara Kati Baru I Kecamatan-foto : dokumen Dinas Perkim Kabupaten Musi Rawas -

KORANLINGGAUPOS.ID - Tim dari Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Musi Rawas sudah melakukan investigasi musibah kebakaran rumah Haryanto warga Dusun 2 warga Desa Tegalsari Kecamatan Megang Sakti dan rumah Amirullah warga Desa Muara Kati Baru I Kecamatan Tiang Pumpung Kepungut (TPK).

Kejadian kebakaran yang menimpah Haryanto warga Dusun 2 warga Desa Tegalsari terjadi Jumat 23 Agustus 2024  sekira pukul 20.29 WIB. Sedangkan rumah Amirullah warga Desa Muara Kati Baru I juga terjadi hari Jumat 23 Agustus 2024  sekira pukul 00.00 WIB.

Penyebab kebakaran karena arus pendek atau korsleting listrik.

Korban musibah kebakaran tersebut merupakan warga tidak mampu atau masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). "Warga yang mengalami musibah kebakaran tidak mampu. Mereka sangat membutuhkan dan mengharapkan bantuan untuk membangun rumah kembali," kata Plt Kepala Dinas Perkim Kabupaten Musi Rawas, Ardi Irawan melalui  Kabid Perumahan Abu Hanifah kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Jumat 6 September 2024.

BACA JUGA:Musim Kemarau Sudah 19 Lokasi Kebakaran Lahan di Lubuk Linggau

BACA JUGA:Polres Musi Rawas Selidiki Penyebab Kebakaran di Muara Kelingi, Diduga Ulah Oknum 

Ditambahkannya, rumah warga Tegalsari maupun warga Desa Muara Kati Baru I yang terbakar terbuat dari papan sehingga habis total tak bersisa.

Bahkan ditambahkannya bahwa kejadian musibah kebakaran yang terjadi di Desa Muara Kati Baru I saat kejadian kebakaran salah satu rumah warga terpaksa dibongkar agar api tidak menyambar ke rumah lain.

 "Dengan upaya tersebut hanya satu rumah yang habis terbakar," tambahnya.

Warga Tegalsari yang mengalami musibah kebakaran tersebut jumlah anggota keluarga 5 orang tinggal di rumah tersebut. Sedangkan warga Desa Muara Kati dua orang yakni nenek dan cucunya.

BACA JUGA:Sehari 4 Kejadian Kebakaran, Begini Himbauan Tim Damkar Lubuk Linggau

BACA JUGA:Sudah 15 Kejadian di Lubuk Linggau, Damkar Bagikan Tips Mencegah Kebakaran Rumah

Warga Tegalsari yang rumahnya terbakar saat ini menumpang di rumah tetangga. Sedangkan warga Muara Kati I tinggal di rumah anaknya.

"Warga Tegalsari yang rumahnya terbakar sementara ditampung di rumah warga. Sedangkan warga Muara Kati I tinggal di rumah anaknya," jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan