Keceriaan dan Semangat Anak Didik RA Az-Zahra Lubuk Linggau dalam Menjalani Proses Belajar
Suasana pembelajaran di RA Az-Zahra Lubuk Linggau, anak didik tampak semangat dan ceria- Foto : Yulmi Pransiska / Linggau Pos -
LUBUK LINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Raudhatul Athfal (RA) Az-Zahra Lubuk Linggau selalu memberikan keceriaan dan semangat belajar yang menginspirasi.
Terletak di Jalan Kenanga II Lintas Nomor 13 RT 04, Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II.
Sekolah ini menjadi rumah kedua bagi anak didik yang setiap harinya datang dengan senyum lebar dan antusiasme tinggi.
Hal ini disampaikan Kepala RA Az-Zahra Lubuk Linggau, Makmur, S. Pd. I saat dibincangi oleh wartawan KORANLINGGAUPOS.ID.
BACA JUGA:RA Az-Zahra Lubuk Linggau Adakan Isra Mi'raj Bekerja Sama dengan LMI yang Peduli Palestina
RA Az-Zahra konsisten menciptakan generasi muslim yang cerdas, kreatif, sehat jasmani dan rohani, cinta Al-Qur’an, berakhlak islami dan berprestasi.
Anak-anak tidak hanya diajarkan membaca dan berhitung, tetapi juga dibimbing untuk mengenal nilai-nilai keislaman sejak dini melalui program seperti Everyday with Al-Qur’an, hafalan doa harian, dan pembelajaran Iqro.
Keceriaan anak-anak RA Az-Zahra terpancar dari berbagai kegiatan tematik yang dirancang untuk merangsang kreativitas dan rasa ingin tahu mereka.
Mulai dari Market Day yang mengajarkan konsep jual beli secara sederhana, Fun Cooking yang memperkenalkan dunia kuliner, hingga Manasik Haji yang memberi pengalaman spiritual dalam bentuk permainan edukatif.
Semua kegiatan ini dikemas dengan pendekatan bermain sambil belajar, menjadikan proses belajar sebagai petualangan yang menyenangkan.
BACA JUGA:Lihat Keseruan RA Az-Zuhdi Lubuklinggau Peringati Hari Pahlawan 2023
BACA JUGA:Lagi, Cek Kesehatan di Sekolah Petugas Puskesmas Temukan Siswa dengan Dugaan Jantung
Tak hanya fokus pada akademik dan agama, RA Az-Zahra juga menyediakan berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang membuat anak-anak semakin bersemangat datang ke sekolah.