TABEL:
Makna puasa yang penting diajarkan pada anak:
* Puasa bermakna menahan hawa nafsu, lapar, dan haus sejak sebelum matahari terbit hingga senja.
* Puasa Ramadan adalah puasa wajib dan bagian dari rukun Islam.
* Melakukan hal-hal tertentu, misalnya makan dan minum secara sengaja pada tengah hari, dapat membatalkan puasa.
* Puasa baik untuk kesehatan.
* Puasa harus diisi dengan hal-hal bermanfaat, banyak ibadah, dan menghindari perbuatan dosa.
Cara Mengajarkan Puasa pada Anak
LUBUKLINGGAU - Allah SWT memerintahkan semua umat Muslim yang sudah baligh untuk menjalankan puasa Ramadan. Puasa ini dijalankan selama kurang lebih 13 jam, mulai dari matahari terbit hingga matahari terbenam.
Berat untuk dijalankan. Maka dari itu, para orang tua perlu mengajarkan anak untuk puasa sejak dini.
Lalu bagaimana cara mengajarkan anak puasa?
Pada dasarnya, cara mengajarkan anak puasa sejak dini bisa dimulai dengan hal-hal sederhana dan ringan. Kemudian, cara ini ditingkatkan seiring dengan perkembangan anak.
Pendidikan anak dimulai dari keluarga. Oleh karena itu, orang tualah yang memiliki kewajiban untuk mengajarkan anak puasa sejak dini. Berikut cara mendidik anak berpuasa Ramadan dikutip KORANLINGGAUPOS.ID dari laman yatim mandiri.
Pertama, ajarkan makna puasa.
Cara mengajarkan anak puasa yang paling mendasar adalah ajarkan makna puasa terlebih dahulu. Ketika mengajarkan makna puasa, orang tua sebaiknya menggunakan kata-kata sederhana agar anak mudah memahaminya.